Cara setiap orang untuk mengingat seseorang juga berbeda-beda. Ada juga yang suka memakai kaos/jaket atau barang pemberian dari kita. Terus dia foto dan dia kirim ke kita atau post di media sosial.
Perilaku ini juga membuktikan kalau orang tersebut kangen sama kita.
Selalu ngajak ketemuan
Setiap kali nge-chat atau telepon, orang ini pasti enggak pernah absen buat ngajakin kita ketemuan. Pokoknya dia selalu punya alasan supaya bisa ketemuan sama kita. Meski terkadang, alasan yang dia katakan enggak masuk akal.
Nyari info dari teman kita
Seseorang yang lagi kangen sama kita pasti dengan sendirinya akan mencoba mengorek informasi tentang kita dari teman-teman. Tapi namanya juga teman kita, mereka pasti laporan dong kalau ada orang yang nyari info terbaru tentang kita. Hi-hi.
(Baca juga: 3 Kalimat yang Sama Pentingnya Seperti Kalimat ‘I Love You’ )
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR