Meskipun enggak jago juga di beberapa tantangan atletik dair ayahnya, Charles suka dengan olahraga polo. Namun karena Charles mengalami banyak cedera dari pertandingan polo, Charles pun mengurangi aktivitasnya di bidang olahraga ini.
Di foto tahun 1970 saat pertandingan polo di Windsor, Charles yang berusia 22 tahun bertemu dengan Camilla Shand untuk pertama kalinya. Mereka pun menjalin hubungan hingga Charles dipindahkan ke Angkatan Laut Kerajaan di tahun 1971. Enam tahun kemudian, Charels bertemu dengan Lady Diana Spencer dan mereka menikah di tahun 1981.
Pernikahan Charles dan Diana penuh dengan skandal sejak awal. Camila dan Charles masih berhubungan setelahnya, dan kecelakaan tragis yang merenggut nyawa Diana di tahun 1997. Hingga akhirnya di tahun 2005, Charles dan Camilla menikah.
(Baca juga : 13 Foto Style Princess Diana Untuk Musim Panas. Bisa Dicoba!)
Peran Charles Sebagai Seorang Pangeran
Pada tahun 2004, Prince of Wales mendirikan Accounting for Sustainability Project (A4S) untuk mempengaruhi para pemimpin keuangan dalam membuat perubahan dalam bisnis mereka yang akan membantu denagn berkontribusi pada ekonomi yang stabil.
Prince Charles juga memulai Kampanye Wol untuk mempopulerkan sebagai kain ini. Pada tahun 2007, Charles mengerjakan Mosaic, yang membantu menciptakan peluang bagi kaum muda dari golongan miskin.
Sekarang Charles berusia 69 tahun dan dia adalah seorang kakek untuk Prince George, Princess Charlotte, dan Prince Louis. Dilaporkan juga kalau Prince Charles selalu bekerja keras untuk memastikan pengasuhan cucu-cucunya dipenuhi dengan banyak sukacita dan bahagia, yang mungkin sebagai upayanya untuk menyediakan masa kecil yang jauh berbeda dari dia alami dulu.
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR