Sama-sama berkarir di dunia hiburan, siapa sangka kalau ternyata seleb Indonesia ini bersahabat sejak mereka kecil, lho.
Berikut 6 pasang seleb Indonesia yang sudah bersahabat dari kecil dan masih terjalin hingga saat ini:
BACA JUGA : Postingan Mantan Stylist, Buat Fans Yakin Michael Jackson Masih Hidup!
Nowela dan Amanda Zevanya
Zevanya dan Nowela sama-sama pernah tinggal di Papua. Dahulu mereka berdua adalah teman bermain. Hal tersebut yang membuat keduanya bersahabat baik semenjak kecil.
Pada awalnya, Zevanya tidak menyadari kalau Nowela merupakan sahabat kecilnya karena dahulu nama panggilannya Lia. Kini, mereka sama-sama sudah menjadi selebriti.
Rachel Amanda dan Joshua Suherman
Dua artis cilik ini pernah tergabung dalam sebuah serial televisi, Indra Keenam. Hal tersebut membuatnya dekat dan bersahabat hingga sekarang.
Beberapa waktu lalu keduanya juga pernah terlibat dalam proyek save lagu anak.
BACA JUGA : Justin Bieber Dilaporkan Baru Membeli Sebuah Rumah Danau di Kanada!
Joshua Suherman, Jordi Onsu dan Haykal Kamil
Saking eratnya, mereka sering menyebut dirinya Daehan, Minguk, Manse. Ada-ada aja, ya.
BACA JUGA : Musuhan, Taylor Swift dan Karlie Kloss Ternyata Masih Berteman!
Jordi Onsu, Joshua Suherman dan Putri Titian
Mereka bertiga sering menyebut dirinya sebagai sahabat kecil karena ternyata sudah bersahabat sejak tahun 2000-an saat mereka masih kecil.
Natasha Rizky dan Citra Kirana
Meskipun Natasha Rizky kini sudah menikah, namun persahabatan mereka masih terjalin hingga saat ini.
Persahabatan tersebut terjalin sejak 2008 saat mereka sama-sama masih SMA dan menjadi gadis sampul. Sahabat ini sering berlibur bersama, lho.
Trio Kwek-Kwek
Beranggotakan Dea Ananda, Alfandy, dan Leony, persahabatan mereka ternyata masih terjalin hingga saat ini lho, girls.
Beberapa waktu lalu saat Alfandy berulang tahun, Leony mengucapkannya dengan mengunggah foto masa kecil mereka. Cute abis!
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
KOMENTAR