Pembersih wajah yang satu ini memang lagi happenning banget ya, girls.
Jika diaplikasikan, micellar water bekerja bagaikan magnet yang dapat menarik semua partikel debu dan kotoran yang menempel pada kulit, tanpa perlu dibilas.
Praktis saat digunakan dan punya banyak kegunaan, enggak heran micellar water jadi salah satu produk favorit, ya.
Baca Juga : Ini Dampak Negatif Kalau Kita Terlalu Sering Makan Mie Instan!
Ramah di kantong, berikut ini rekomendasi 5 micellar water yang harganya di bawah 50 ribu rupiah :
1. Pond’s Brightening Micellar Water (100 ml) | Harga Rp 28.500
Produk ini mengangkat kotoran dan bersihkan makeup tanpa menyebabkan rasa kering, girls.
Kelebihan lainnya, micellar water dari Pond's ini juga mampu mencerahkan kulit, loh. Formulanya mengandung vitamin B3 yang menutrisi kulit.
Tenang, produk ini aman untuk semua jenis kulit, girls. Kemasan juga praktis, jadi travel friendly banget.
Baca Juga : 5 Info Penting di Drama Korea 'The Ghost Detective'. Seram Banget!
2. Mineral Botanica Micellar Cleansing Water (100 ml) | Harga Rp 40.000
Micellar water dari brand lokal ini juga bisa kita coba, girls. Produk ini mampu menghapus makeup dan membersihkan kotoran dengan sempurna dan juga memberikan efek segar pada kulit. Sayangnya, micellar water ini enggak dianjurkan untuk kulit sensitif karena mengandung fragrance.
3. Garnier Micellar Water (125 ml) | Harga Rp 32.500
Garnier memberikan 3 varian untuk micellar water yang dapat kita coba, yaitu untuk kulit normal-sensitif, kulit kombinasi ( cenderung berminyak dan berjerawat), dan micellar water untuk makeup waterproof yang cocok buat semua jenis kulit.
Ketiganya mengandung molekul Micelles yang dengan mudah mengangkat kotoran membandel, tanpa perlu dibilas. Cukup aplikasikan tanpa perlu diusap keras.
Teksturnya ringan dan lembut sehingga enggak bikin iritasi, loh. Enggak terasa lengket ataupun berminyak dan pastinya bebas alkohol dan parfum.
Baca Juga : Joo Ji Hoon Akhirnya Kembali Main Drama Setelah 3 Tahun! Ini 3 Infonya
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR