Dipastikan Sofyan Jadi Korban Perampokan dan Pembunuhan
Dilansir dari laman tribunnews.com, petugas Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel, berhasil menangkap satu orang pelaku dan tiga pelaku lainnya masih dalam pengejaran.
Berdasarkan keterangan dari pelaku yang ditangkap petugas, Sofyan dipastikan jadi korban perampokan dan pembunuhan. Pembunuhan kepada korban dilakukan ketika Sofyan posisinya masih menyetir.
Kronologi Pembunuhan Sofyan
Sofyan yang memiliki orderan untuk mengantar kawanan pelaku yang berjumlah empat orang di kawasan arah bandara.
Pelaku sengaja menggunakan akun perempuan yang enggak dikenal untuk memesan Grabcar dan tujuan orderan adalah ke KFC bandara.
Satu pelaku duduk di depan dan tiga lainnya di bangku tengah. Sesampainya di KFC simpang bandara, pelaku yang ada di depan langsung menarik tangan kanan korban dan pelaku lainnya yang di belakang mencekik serta memegang kaki korban.
Dan satu pelaku yang lain keluar mobil untuk memantau kondisi sekitar. Setelah korban meninggal, kawanan pelaku tersebut membawa mobil ke Muratara dan jasad Sofyan dibuang ke perkebunan sawit yang hingga saat ini masih belum bisa dipastikan lokasinya.
Semoga kasus ini bisa cepat terselesaikan ya, girls.
(*)
Source | : | tribunnews.com |
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR