Rapper Yook Ji Dam benar-benar serius dengan perkataannya. Beberapa waktu lalu, Ji Dam mengungkapkan bahwa dirinya pernah berpacaran dengan Kang Daniel sebelum Daniel debut dengan Wanna One.
Kasus ini cukup panjang dan menghebohkan publik Korea karena Ji Dam yang dianggap terlalu mengada-ada. Berikut timeline skandal Yook Ji Dam dan Kang Daniel.
(Baca juga: Kang Daniel dan Yuk Ji Dam Pacaran? Ini 4 Fakta yang Harus Kita Tahu)
14 Februari 2018
Skandal ini bermula pada hari Valentine. Pada hari itu, Ji Dam tiba-tiba mengaku bahwa dirinya pernah berpacaran dengan Kang Daniel.
Bukan hanya itu, Ji Dam bahkan mengunggah screenshoot sebuah fanfiction yang dibuat oleh seorang fans Kang Daniel dan mengatakan bahwa kisah di fanfiction tersebut adalah kisah Daniel dan dirinya. Di caption unggahannya, ia menulis “Bukankah stalking itu illegal? Aku tidak bisa membacanya karena aku tidak tahan.”
Di hari yang sama, Ji Dam pergi ke Amerika bersama dengan kakaknya. Kang Daniel menghadiri 7th GAON Chart Kpop Awards di Seoul Jamsil Stadium.
Tapi, Daniel tidak banyak bicara padahal Wanna One memenangkan empat penghargaan saat itu, yakni Album of the Year, Song of the Year, New Artisti of The Year, dan Mobile Vote Popularity Award. Beberapa netizen mengungkapkan bahwa Kang Daniel yang menjadi diam merupakan sikap untuk skandal yang melibatkan dirinya.
15 Februari 2018
Satu hari kemudian rapper Kasper menuliskan di akun instagramnya bahwa Daniel dan Ji Dam saling mengenal di 2016 saat ulang tahun Kasper. Setelah ulang tahun Kasper, Ji Dam dan Daniel masih sering saling kontak.
Namun, semenjak Kang Daniel bersiap untuk Produce 101, ia dan Ji Dam berpisah karena kesibukan masing-masing. Bahkan setelah debut, baik Ji Dam dan Daniel masih saling bertemu di salon.
Dalam unggahan tersebut, Kasper mengatakan bahwa kedua idol ini tidak mungkin berpacaran.
Masih pada hari yang sama, muncul sebuah screenshoot dari Wannable yang menghubungi Ji Dam melalui DM Instagram. Fans tersebut menanyakan bukti yang menunjukkan bahwa Ji Dam dan Daniel pernah berpacaran. Ji Dam terlihat emosi dan mengatakan “I have a s*it ton.”
16 Februari 2018
Dilansir dari allkpop.com, Yook Ji Dam menghapus akun instagramnya. Hal tersebut disebabkan karena semenjak skandal yang melibatkan ia dan Kang Daniel, Instagram pribadi milik Ji Dam dibanjiri dengan komentar negatif. Beberapa orang bahkan mengatakan bahwa Ji Dam sedang mabuk dan berbagai komentar lain yang menyiksa psikologis Ji Dam.
14 Maret 2018
Ji Dam kemudian mengaktifkan kembali akun instagramnya dengan nama 6purple___.
(Baca juga: 21 Foto Kang Daniel 'Wanna One' yang Bikin Meleleh dan Makin Jatuh Hati!)
21 Maret 2018
Yuk Ji Dam kembali ke publik dan mengatakan bahwa ia menginginkan permintaan maaf resmi dari CJ E&M dan YMC Entertainment. Permintaan maaf tersebut disebabkan karena agensi yang sedang menaungi Daniel ini terlihat menjauhkan Ji Dam dan Daniel. Surat yang diunggah oleh Ji Dam kurang lebih berbunyi.
“Pertama, aku minta maaf karena selebriti seperti itu, situasi negara ini menjadi berantakan. Aku ingin menginvestigasi orang-orang yang mengikuti saat di LA dan ingin pergi ke bandara. Mereka adalah orang Asia, orang Korea. Aku ingin mengecek CCTV atas kejadian ini. 14 Februari ketika Gaon Chart Awards aku dan saudariku pergi ke Amerika. Aku tidak tahu apa yang YMC dan CJ lakukan sehigga Jessi unnie, Ailee unni, Jenny House, bahkan bos terdahuluku di CJ Entertainment mengabaikan teleponku, padahal sebelum aku mengunggah post instagramku, mereka masih menerima panggilanku. Aku hanya menjalani hidupku. Aku mencoba menyelesaikan masalah ini secara pribadi dengan Kang Daniel. Namun, sepertinya mereka sengaja menjauhkanku agar tak dapat menghubungi Kang Daniel. Semua komentar jahat ditujukan kepadaku, tak satupun mencelanya.
Aku tidak menemukan artikel satupun tentangku saat kembali ke Korea pada 16 Februari 2018. Saat itu aku bersembunyi di rumah sakit karena aku takut. Aku takut jika kekuatan dua perusahaan besar menyakiti keluargaku. Aku menginginkan permintaan maanf dari CJ, YMC, dan artis mereka. Jika tidak ada permintaan maaf, aku akan menggelar konferesnsi pers dalam beberapa hari ke depan. Terakhir, aku akan menuntut semua orang yang memberikan komentar buruk padaku. Kalian dapat mengirimkan bukti tersebut dalam bentuk pdf print dan kirim ke emailku. Terima kasih.”
Di hari yang sama, CJ E&M dan YMC mengungkapkan tentang permintaan maaf apa yang diinginkan oleh Yook Ji Dam. Dilansir dari soompi.com, CJ E&M berkata bahwa mereka telah mengakhiri kontrak dengan Ji Dam dan perusahaan belum menghubunginya semenjak saat itu.
Oleh karena itu CJ E&M tidak yakin dengan permintaan maaf apa yang diinginkan oleh Yook Ji Dam. Tidak hanya itu, YMC juga mengatakan bahwa mereka belum menghubungi Ji Dam. “Kami (YMC) belum menghubungi Ji Dam karena tidak tahu permintaan maaf macam apa yang harus dibuat. Kami akan melakukan yang terbaik dan memastikan artis kami baik-baik saja.”
22 Maret 2018
Satu hari setelah Yook Ji Dam menginginkan permintaan maaf dari CJ E&M dan YMC, ayah Yook Ji Dam membenarkan perkataan putrinya. Mereka benar-benar akan mengadakan konferensi pers jika tidak ada permintaan maaf resmi.
“Saya pikir putri saya menulis post tersebut karena melampaui tingkat kesabarannya. Saya percaya dia memiliki banyak hal yang terpendam terhadap agensi sebelumnya. Aku akan mencoba membicarakan dengan Ji Dam dahulu.”
Semoga situasi dan skandal yang melibatkan Ji Dam dan Kang Daniel segera berakhir ya, girls.
(Baca juga: Intip 8 Kegiatan Kang Daniel 'Wanna One' Setiap Hari, Yuk!)
Skincare Lokal Avoskin Membuka Avoskin Sanctuary dalam Perayaan 10 Tahun Komitmen Green and Clean Beauty
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR