Cewek Wajib Tahu! Ini 9 Jenis Cairan yang Bisa Keluar dari Vagina!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 26 November 2018 | 20:50 WIB
Ilustrasi Vagina (foto : her.ie)

CewekBanget.ID -Mengenal dan menjaga kesehatan organ intim pastinya menjadi kewajiban untuk semua cewek.

Mengetahui gejala-gejala enggak wajar yang terjadi pada organ intim bisa memudahkan kita untuk mencegah penyakit-penyakit berbahaya pada organ tersebut.

Selain darah menstruasi, ternyata ada beberapa jenis cairan lain yang bisa keluar dari vagina kita, lho!

Sebagai cewek kita harus tahu nih! Berikut 9 jenis cairan yang bisa keluar dari vagina kita beserta karakteristiknya!

Baca Juga : Tampil Kece ke Kampus dengan 7 Outfit Hijab Warna Putih Ala Gita Savitri

Encer dan bersih

Cairan yang encer dan bersih seperti susu biasanya keluar menjelang siklus menstruasi.

Cairan jenis ini bisa dikatakan normal kalau enggak memiliki bau yang enggak terlalu menusuk serta gejala-gejala aneh lainnya.