8 Jurusan Ini Sepi Peminat, Padahal Menawarkan Gaji yang Besar Lho!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 26 Desember 2018 | 19:25 WIB
jurusan kuliah sepi peminat (buzzentral.com)

CewekBanget.ID - Masih banyak orang yang beranggapan, dengan memilih dan masuk di jurusan favorit akan membuat kariernya berjalan mulus ke depannya. Padahal belum tentu!

Semakin banyak orang yang mengambil jurusan favorit, itu berarti saingan kita di lapangan pekerjaan yang sama nanti akan semakin banyak.

Biar bisa main aman, gimana kalau kita mengambil jurusan yang sepi peminat dengan prospek kerja menjanjikan dan yang menawarkan gaji yang besar?

Memang dibutuhkan ekstra ketekunan dan semangat yang luar biasa ketika mengambil jurusan di bawah ini, tapi itu semua akan 'dibayar lebih' ketika kita udah lulus nanti.

Yuk intip 8 jurusan sepi peminat yang menawarkan gaji yang besar. Bisa jadi pertimbangan ya, girls!

Baca Juga : Wow! Pisces dan 3 Zodiak Ini Dikenal Punya Intuisi yang Kuat, Lho!

1. Oseanografi

Jurusan Oseanografi singkatnya adalah jurusan yang mempelajari segala hal yang berhubungan dengan kelautan.

Jurusan yang satu ini punya prospek kerja yang bagus lho di masa depan! Apalagi kita tinggal di negara maritim.

FYI, Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki luas laut 62 % dari luas teritorialnya.

Hal ini membuat sumber daya pesisir dan lautan jadi sumber devisa yang penting dan bermanfaat bagi pembangunan nasional.

Makanya, sangat diperlukan SDM, dalam hal ini para lulusan jurusan oseanografi, yang mempunyai pengetahuan memadai yang mampu berperan dan memberikan kontribusi untuk pembangunan bangsa dari sektor kelautan.

Gaji yang ditawarkan untuk fresh graduate oseanografi aja bisa mencapai angka Rp. 10 juta lho, girls!