CewekBanget.ID - Sejak lama, air dengan campuran air perasan lemon dipercaya mampu membakarl lemak berlebih pada tubuh kita dan menjadikan kita lebih langsing.
Namun, lemon punya harga yang mahal dan enggak cocok dikantong kita, girls!
Nah, kita bisa mengganti minuman lain yang lebih murah dan efektif daripada minum air lemon, lho!
Makanya, yuk coba minum 3 minuman paling ampuh yang bisa menurunkan berat badan kita selain air lemon!
Baca Juga : Selain Lemon, 4 Buah Ini Juga Cocok Dijadikan Infused Water, Lho!
Air putih dingin
Daripada menggunakan lemon, lebih baik kita gunakan es batu aja. Selain jauh lebih murah, es batu bisa membantu membakar lemak tubuh kita, nih.
Ini karena saat tubuh kita kedinginan, tubuh kita bakalan menghangatkan dirinya, sehingga kalori tubuh bakalan terbakar.
Melakukan ini bisa membantu mengurangi dan menjaga berat badan kita, lho!