Baju Maling Hingga Gaun Pernikahan Ditampilkan di 'Runway Hits' Senayan City Fashion Nation 2019!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 25 Maret 2019 | 10:11 WIB
Runway Hits at Senayan City Fashion Nation (CewekBanget.ID/Fatimah)

CewekBanget.ID - Senayan City kembali menghadirkan panggung RUNWAY HITS yang didedikasikan bagi para generasi baru fashion-trend maker sebagai 'puncak' dari rangkaian gelaran Fashion Nation tahun 2019 pada hari Sabtu, 23 Maret 2019 lalu.

Mengangkat tema 'Coming of Age', Senayan City mempersembahkan 4 desainer kebanggaan tanah air, yaitu AMOTSYAMSURIMUDA, Etterette by Vivian Lee, Reves Studio, dan Sav Lavin.

"Senayan City Fashion Nation 13th Edition tidak pernah berhenti untuk terus menampilkan karya-karya fashion terbaik dan menjadi wadah bagi para desainer muda berbakat Indonesia," tutur Halina selaku Leasing & Marketing Communications Senayan City.

Lebih lanjut Halina mengungkapkan bahwa panggung Runway Hits sendiri adalah agenda yang selalu ditunggu-tunggu para fashion enthusiast tanah air setiap tahunnya.

Keempat desainer berbakat akan menampilkan koleksi terbaik mereka dan menjadi vision tren yang akan hadir ke depannya.

Acara dibuka oleh penampilan kece dan penuh energi dari RAMENGVRL. Setelahnya, acara dilanjutkan dengan The Style Makers Award ke-8 sebagai wujud apresiasi Senayan City kepada para fashion icon di Indonesia.

The Style Makers Award

FYI, Aktris Chelsea Islan dan Boy William masing-masing dinobatkan sebagai The Most Stylish Female dan Male Celebrity lho. Selamat!

Lanjut ke gelaran fashion show, yuk langsung kepoin koleksi terkece dari 4 desainer muda kebanggaan tanah air. Bakal jadi tren lho!

Baca Juga : 10 Brand Kecantikan Lokal Makin Mudah Didapat di 'Beauty Bar' The Goods Dept

AMOTSYAMSURIMUDA

Amotsyamsurimuda

AMOTSYAMSURIMUDA menampilkan koleksi bertajuk 'Permanent Vacation'.

Koleksi ini terinspirasi dari pakaian olahraga yang simpel dan nyaman, serta para traveler muda yang selalu pengin tampil santai dan stylish.

Koleksi menswear kali ini didominasi dengan bahan denim, warna pastel, dan motif print feminin yang jarang digunakan para cowok.