CewekBanget.ID - Pengin olahraga malam karena enggak ada waktu di pagi hari? Kita bisa ikutan ASICS Relay, lomba lari maraton malam hari sama teman-teman kita, nih!
Setelah sukses menggelar acara lari maraton malam hari selama 2 tahun, kali ini ASICS Relay balik lagi di tahun ketiga!
Acara ASICS Relay 2019 di tahun ketiga ini bakalan dilaksanakan di empat kota, yaitu Jakarta, Indonesia (29 Juni) Bangkok, Thailand (3 Agustus), Kuala Lumpur, Malaysia (7 September), dan terakhir di Singapura (12 Oktober).
Baca Juga : 3 Gerakan Olahraga Gampang Untuk Paha Lebih Ramping & Jenjang!
Kategori lomba ASICS Relay 2019
Untuk lombanya sendiri, bakalan dibagi sesuai jaraknya, yaitu 42km Full Marathon dan 21km Half Marathon.
Selanjutnya, tiap kategori jarak bakalan dibagi lagi sesuai tim, yaitu Tim Pria, Wanita, dan Campuran. Untuk yang mengikuti 42km Full Marathon, tiap anggota tim wajib menyelesaikan 10,5km untuk memenuhi jarak total, sedangkan untuk 21km Half Marathon setiap anggota tim wajib menyelesaikan 5,25 kilometer untuk memenuhi jarak total.
Buat kita yang merasa 4 anggota dalam 1 tim terlalu banyak, kita bisa ikut kategori baru, yaitu 21km Half Marathon Buddy of 2 untuk 1 tim yang beranggotakan 2 orang, lho!
Enggak hanya lomba lari maraton malam hari aja, kok. ASICS Relay juga punya segudang kegiatan seru dan berbagai macam booth menarik yang sudah bekerja sama dengan ASICS Relay. Peserta juga akan mendapatkan medali yang kece, nomor dada yang dipersonalisasi, dan kaos lomba eksklusif ASICS setelah menyelesaikan lomba!
Bakal ada seleb Korea!
Enggak punya semangat untuk lari maraton karena enggak ada seleb Koreanya? Tandanya kita wajib banget ikut ASICS Relay 2019, karena bakalan ada seleb Kpop yang meramaikan acara ASICS Relay 2019, yaitu Park Sang Hyun, alias Thunder!
Thunder sudah ditunjuk jadi duta besar regional ASICS Relay 2019 dan bakalan benar-benar berpartisipasi dalam salah satu dari empat balapan lari maraton ASICS Relay, lho!
Enggak cuma seleb Korea aja yang bakal meramaikan acara ASICS Relay 2019 ini. Ada juga dream team, ambassador ASICS, yaitu Olivia Jensen untuk Indonesia, Toey Pongsakorn untuk Thailand, Jasmine Suraya untuk Malaysia, dan Zong Zi Jie untuk Singapura yang bakalan ikutan lari bareng kita!
Cara daftar ASICS Relay 2019
Enggak sabar pengin ikutan ASICS Relay 2019?
Wajib banget kunjungi situs resmi ASICSRelay.com secepatnya, girls! Kita juga bisa cari tahu tentang harga lengkapnya di sana, lho! (*)
Baca Juga : Pengin Ikut Lari Maraton? Ikuti 3 Tips buat Pelari Pemula ala Daniel Mananta Ini