Jangan Konsumsi 5 Makanan & Minuman Ini Kalau Enggak Mau Terkena Kanker Payudara!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 19 Juli 2019 | 12:45 WIB
Ilustrasi kanker payudara (Tribunnews)

CewekBanget.ID - Kanker payudara merupakan salah satu penyakit yang kerap menyerang perempuan dan bisa menyebabkan kematian.

Berdasarkan data WHO, kanker payudara adalah jenis kanker yang paling sering terjadi di kalangan perempuan, berdampak pada 2,1 juta perempuan tiap tahunnya.

Pada tahun 2018 lalu aja diperkirakan terdapat 627.000 perempuan yang meninggal dunia akibat menderita kanker payudara.

Untuk menghindari kanker payudara, kita bisa kok melakukan langkah preventif salah satunya dengan menghindari beberapa jenis makanan dan minuman yang memang dapat memicu kanker payudara.

Yuk intip beberapa daftar makanan yang bisa meningkatkan risiko kanker payudara dikutip dari Eat This, Not That! dan Prevent Breast Cancer! Cewek wajib banget tahu!

Baca Juga: Viral Awan Berbentuk Topi Tepat di Atas Gunung Rinjani, Ternyata Fenomena Ini Berbahaya!

Makanan kaleng

Makanan kaleng

Lapisan kaleng bisphenol-A, (BPA) memang sering dikaitkan dengan kanker payudara, nih.

Karena BPA adalah estrogen sintetik, yang berarti meniru hormon kita. Hal ini bisa mengganggu sistem hormon dalam tubuh.

Bahkan, sebuah laporan tahun 2012 yang diterbitkan dalam Environmental Health Perspectives memperlihatkan bahwa BPA bisa meningkatkan pertumbuhan sel kanker payudara cewek, lho.

Makanan dengan kandungan lemak jenuh

Lemak jenuh memang sering dikaitkan dengan berbagai penyakit, salah satunya kanker.

Sebuah meta-analisis 2015 dari 52 studi yang diterbitkan dalam jurnal Medicine melaporkan kalau perempuan pascamenopause dengan asupan lemak jenuh tinggi bisa meningkatkan risiko kanker payudara lebih dari 30 persen dibandingkan dengan mereka yang hanya memakannya dengan jumlah lebih sedikit.

Baca Juga: Bisa Buat Kondangan, Pakai 3 Dress Bahan Tile untuk Gaya Hijabers Feminin nan Manis!

Makanan hangus

steak

Saat kita memasak atau memanggang makanan, terutama daging dan ikan, enggak jarang juga terjadi makanan kita jadi hangus karena terlalu lama dimasak dalam suhu yang tinggi ya, girls.

Proses memasak pada suhu tinggi dalam jangka waktu enggak sebentar ini bisa mengubah protein pada makanan menjadi senyawa karsinogenik yang dikenal sebagai heterosiklik amina (HCA).

Satu studi yang diterbitkan dalam Journal of National Cancer Institute menemukan bahwa cewek yang makan daging dengan tingkat kematangan well done memiliki risiko 4,62 kali lebih tinggi daripada cewek yang makan dalam jumlah yang sama dengan daging yang dimasak rare atau medium.

Minuman bersoda

Air soda

Sebuah laporan yang diterbitkan di The Times mengklaim bahwa cewek yang mengkonsumsi minuman bersoda memiliki risiko lebih tinggi terkena kanker payudara.

Studi ini menunjukka kalau kadar gula yang tinggi dalam minuman bersoda jadi faktor utama yang bisa menyebabkan cewek terkena kanker payudara.

Dr Michelle Harvie, ahli diet penelitian di Genesis Breast Cancer Prevention, mengatakan, “Penelitian ini mendukung apa yang sudah kita ketahui tentang diet tinggi kalori, penambahan berat badan dan kanker payudara."

Minuman beralkohol

Terlalu banyak minum alkohol enggak cuma bisa meningkatkan risiko gagal jantung dan stroke, tetapi juga meningkatkan risiko terkena kanker.

Sebuah studi tahun 2015 dalam International Journal of Cancer melibatkan lebih dari 300.000 perempuan menemukan bahwa risiko rata-rata seorang perempuan didiagnosis dengan kanker payudara meningkat sebesar 4 persen.

Penelitian ini juga menemukan bahwa semakin banyak minuman beralkohol yang dikonsumsi satu orang perempuan, semakin besar pula risikonya terkena kanker payudara.

Nah, itu tadi beberapa daftar makanan dan minuman yang harus kita hindari supaya enggak terkena penyakit kanker payudara yang berbahaya ya, girls! Lebih baik mencegah mulai dari sekarang! (Intisari Online/Nieko Octavi Septiana)

Baca Juga: Harus Peka, 3 Kondisi Sakit Punggung Ini Bisa Jadi Pertanda Penyakit Berbahaya!