4 Jurusan Kuliah Teknik Ini Sepi Peminat Padahal Banyak Dicari Perusahaan, Lho!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 26 Juli 2019 | 13:05 WIB
Ilustrasi mahasiswi teknik (stvt.edu)

CewekBanget.ID -Buat para lulusan SMA sederajat, saat ini pasti masih ada dari kita yang sibuk mencari perguruan tinggi untuk melanjutkan studi.

Atau masih ada juga yang bingung pengin memilih jurusan kuliah apa?

Buat kita yang tertarik untuk mengambil jurusan teknik, sebaiknya perhatikan beberapa jurusan teknik di bawah ini, deh.

Karena jurusan-jurusan teknik berikut ternyata sepi peminat tapi dicari dan dibutuhkan banyak perusahaan, lho!

Biar saingannya lebih sedikit dan tawaran gajinya lebih besar, cari tahu jurusan teknik apa aja yang sepi peminat tapi banyak dibutuhkan berikut ini! Ada jurusan favorit kamu?

Baca Juga: 3 Zodiak Cewek Ini Terkenal Paling Pintar Menjaga Diri. Kuat dan Panutan Banget!

1. Jurusan Teknik Kelautan

Enggak  banyak orang yang berminat masuk jurusan ini, padahal lulusannya masih terus dibutuhkan dalam dunia kerja, lho.

Mahasiswa yang kuliah di jurusan ini akan mempelajari tentang sistem konstruksi di tengah laut atau biasa disebut anjungan lepas pantai.

Kita juga akan belajar tentang desain konstruksi bangunan, perpipaan, dan hal lain yang berhubungan dengan itu.

Biasanya lulusan teknik kelautan akan bekerja di perusahaan pertambangan minyak dan gas.

Karena lulusan dari teknik kelautan masih sedikit, tentunya gaji yang ditawarkan pun cukup besar.

2. Jurusan Perpipaan

Jurusan ini pun masih jarang diketahui banyak orang. Ilmu yang dipelajari adalah mengenai sistem perpipaan dan penerapannya dalam dunia industri.

Lulusan dari jurusan ini biasanya dibutuhkan di pabrik-pabrik, lokasi pertambangan minyak dan gas, serta kompleks bangunan berukuran luas.

Maka dari itu, lulusan dari jurusan ini berperan cukup penting dalam dunia industri karena berpengaruh dalam sistem produksi barang.

Baca Juga: Bukannya Sehat Malah Bahaya, Makan Pisang pada Malam Hari Bisa Bikin Kesehatan Terganggu

3. Jurusan Teknik Perkapalan

Sama halnya dengan dua jurusan di atas, teknik perkapalan pun masih belum banyak yang mengenalnya.

Namun, bukan berarti karena sepi peminat sehingga jurusan ini enggak punya prospektif yang menjanjikan.

Justru banyak lulusannya ditunggu oleh perusahaan perkapalan serta tambang minyak dan gas dengan penghasilan besar yang menjanjikan.

Biasanya mereka juga akan bekerja dalam pembangunan anjungan minyak dan gas di tengah laut, serta hubungannya dengan sistem transportasi perkapalan.

4. Jurusan Pengelasan

Jangan anggap remeh jurusan yang satu ini! Ilmu yang didapat tentang teori dan praktik mengelas sangat diperlukan dalam dunia industri.

Karena bisa dikatakan bahwa semua mesin dan bangunan dalam suatu sistem produksi harus tersambung. Salah satu caranya dengan dilas.

Otomatis tenaga ahli dalam pengelasan berperan penting banget! Misalnya di pabrik mobil dan sepeda motor, elektronik, peralatan rumah tangga, lokasi pertambangan, dan masih banyak lagi.

Enggak heran kalau perusahaan berani memberikan gaji yang tinggi kepada tenaga ahli las karena memang dibutuhkan banget, nih!

Itu tadi beberapa jurusan teknik sepi peminat yang sebenarnya dibutuhkan dan dicari banyak perusahaan. Tertarik untuk mengambil jurusan teknik di atas? (Kompas.com/Erwin Hutapea)

Baca Juga: 5 Pilihan Outfit Batik Hijab Modern Buat Tampilan Maksimal & Elegan Saat Kondangan

 

 

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Jurusan Teknik Jarang Dilirik tapi Banyak Dibutuhkan", https://edukasi.kompas.com/read/2019/07/18/15194491/4-jurusan-teknik-jarang-dilirik-tapi-banyak-dibutuhkan.