Oppo A9 2020: Resmi Rilis dengan Berkualitas Tinggi & Harga Terjangkau

By Marcella Oktania, Rabu, 18 September 2019 | 11:10 WIB
OPPO A9 2020 (oppo.com)

Baca Juga: 5 Kesalahan Pakai Powerbank yang Bikin Baterai Handphone Kita Rusak!

Baterai tahan lama

Buat baterainya sendiri, OPPO A series 2020 berani kasih kapasitas 5000 mAh yang bakalan tahan pemakaian seharian, deh.

Kerennya lagi, saking banyaknya kapasitas baterai, OPPO A Series 2020 ini juga bisa mengisi baterai elektronik lainnya dengan fitur OTG, alias reverse charging.

Keunggulan lain

Bukan cuma fotografi, desain, dan baterai yang perlu kita perhatikan, tapi OPPO A Series 2020 ini punya banyak keunggulan lainnya.

Untuk masalah audio, ada speaker stereo ganda untuk kualitas suara keren!

Ada pula prosesor Qualcomm Snapdragon 655 yang antilemot, sistem antarmuka ColorOS 6.0.1 yang bikin visualnya lebih jernih, serta layar sebesar 6,5 inci!

Enggak hanya itu, OPPO A series 2020 ini juga punya 3 slot kartu yang mampu menampung 2 kartu Nano SIM Card dan kartu tambahan memori hingga 256GB!

Nah untuk harganya sendiri, kita bisa miliki A9 2020 dengan harga Rp 3.999.000 dan bisa di pre-order dari tanggal 17 September serta dijual perdana mulai tanggal 25 September 2019.

Kita juga bisa miliki A5 2020 4GB RAM + 128GB Storage dengan harga Rp 2.999.000 yang bisa dibeli tanggal 20 September mendatang, sedangkan untuk versi 3GB RAM + 64GB Storage dengan harga Rp 2.399.000 yang bisa dibeli tanggal 25 September mendatang.

(*)

Baca Juga: Jangan Pernah Charge Handphone Kita di 5 Tempat Ini. Bisa Rusak!