5 Tanda Hubungan Pacaran yang Sehat. Kalau Hubunganmu dan Dia Gimana?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 9 Oktober 2019 | 09:05 WIB
Fight for My Way (kbs)

CewekBanget.ID - Siapa sih yang pengin punya hubungan pacaran yang toxic? Pasti enggak ada ya, girls!

Supaya kita dan pacar enggak mengalami hubungan yang toxic, kita perlu tahu dulu nih ciri-ciri hubungan yang sehat dan anti drama tuh seperti apa.

Yuk kepoin beberapa tanda hubungan pacaran yang sehat berikut ini!

Baca Juga: Sweet, Intip 5 Momen Kebersamaan Fadli Zon dengan Sang Putri, Shafa Sabila. Kompak!

1. Saling mendengarkan

Mendengarkan dan didengar jadi hal yang penting penting dalam sebuah hubungan.

Salah seorang relationship therapist, Cyndi Darnell, menjelaskan daripada menghabiskan energi hanya untuk menyamakan semua hal tentang kita dan pasangan, lebih baik kita fokus untuk selalu mendengarkan aja.

50% kesuksesan komunikasi dalam suatu hubungan adalah saling mendengarkan, lho!