Sering Muncul di Drama Korea, Ini 3 Manfaat Kimchi Bagi Kesehatan!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Selasa, 15 Oktober 2019 | 20:40 WIB
Kimchi (recipeland.com)

Cewekbanget.id - Sering menonton drama Korea pasti enggak asing dengan salah satu makanan khas Korea, yaitu kimchi.

Kimchi biasanya terbuat dari kubis yang difermentasikan dan jadi makanan pendamping buat setiap hidangannya.

Makanan fermentasi seperti kimchi adalah salah satu sumber bakteri menguntungkan yang sangat penting untuk kesehatan usus dan penyerapan nutrisi.

Baca Juga: Enggak Cuma Nyanyi. Ini 4 Drama yang Pernah Dibintangi Donghae 'Super Junior'

Yuk cari tahu manfaat mengonsumsi kimchi!

Mengandung bakteri ramah usus

Dengan mengonsumsi, asupan probiotik kita akan terpenuhi yang bisa menjaga keseimbangan mkroba di usus dan berfungsi buat meningkatkan fungsi kerja usu.

Tentu saja akan sangat baik buat penyerapan nutrisi makanan yang telah kita konsumsi jadi kemungkinan terserang diare pun akan lebih rendah.

Baca Juga: Makin Dewasa, Kepoin 7 Pesona Putri Semata Wayang Nafa Urbach, Mikhaela. Mirip Mama atau Papa?

Kimchi - BTS

Bersifat anti-aging

Kimchi mengandung vitamin C yang bermanfaat bagi sistem imun kita dan kesehatan kulit. Vitamin C dan antioksidan bisa jadi penangkal radikal bebas dan membuat produksi kolagen kita meningkat.

Dengan produksi kolagen yang terpenuhi, kulit akan tetap kenyal dan elastis.

Pencegahan kanker

Karena berasal dari sawi, sayuran ini mengandung senyawa antikanker b-sitosterol dan asam linoleat.

Manfaatnya makin optimal jika jika level kematanagn dan fermentasinya sempurna.

Di Indonesia, kimchi banyak tersedia di restoran-restoran Korea yang makin menjamur seiring dengan populernya demam Korea.

Punya rencana buat nyobain kimchi, girls?(*)

Baca Juga: Daddy's Little Girl, Intip 7 Momen Manis Putri Nana Mirdad, Sarah Deana Bareng Papa Andrew White. Gemas!