CewekBanget.ID - Kanker usus besar ternyata jadi salah satu penyakit mematikan di Indonesia lho, girls!
Untuk itu kita harus tahu betul seperti apa tanda-tandanya hingga bagaimana cara agar kita terhindar dari penyakit kanker usus besar.
Termasuk beberapa kondisi yang sepertinya sering banget dianggap sepele ini.
Jangan dianggap remeh, justru beberapa kondisi di bawah ini bisa jadi tanda awal kita terkena kanker usus besar, lho!
Baca Juga: Bukan Player, Ini 5 Alasan Umum Kenapa Punya Banyak Mantan Bukan Berarti Enggak Setia!
1. Nyeri perut
Nyeri perut atau adanya gas yang menetap dan berlangsung lama. Ini bisa dibandingkan dengan kram otot di perut.
Bisa juga disertai dengan kembung, karena perubahan kebiasaan buang air besar.
2. Kelelahan
Kelelahan juga merupakan efek samping dari sel kanker yang menggunakan energi tubuh. Anemia yang muncul tanpa sebab juga dapat menyebabkan kelelahan.
Baca Juga: SELAMAT! Felicya Angelista Akhirnya Dilamar Caesar Hito Tepat di Hari Ulang Tahunnya yang ke-25!
3. Penurunan berat badan
Penurunan berat badan tiba-tiba hingga 5 kilogram atau lebih yang terjadi dalam beberapa bulan bisa mengindikasikan kita terkena kanker usus besar, lho!
4. Pendarahan
Darah yang muncul saat buang air besar dan tinja yang berwarna sangat gelap merupakan gejala lain dari kanker usus besar.
5. Perubahan kebiasaan usus
Perubahan kebiasaan buang air besar dan inkontinensia adalah salah satu gejala awal kanker usus besar.
Kotoran menjadi lebih tipis dan mencair, karena adanya tumor atau polip kanker yang menyebabkan diare dan sembelit.
Itu tadi beberapa kondisi yang kerap dianggap sepele yang ternyata bisa jadi pertanda kita terkena penyakit kanker usus besar.
Kalau kita mengalami beberapa kondisi di atas, segera periksakan pada dokter ya, girls! (Grid Health)
Baca Juga: 7 Pesona Menawan Risa Santoso, Rektor Termuda di Indonesia yang Usianya Masih 27 Tahun!
Artikel ini telah tayang di Grid Health dengan judul: 5 Kondisi Sepele yang Menjadi Gejala Awal Kanker Usus Besar