Ada 7 Hal yang Harus Diperhatikan Saat PPDB SMP 2020. Wajib Tahu!

By Kinanti Nuke Mahardini, Jumat, 20 Desember 2019 | 18:09 WIB
SMP Negeri 5 Yogyakarta (foto : indonesiabangkit.net)

CewekBanget.ID – Enggak terasa sebentar lagi Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 2020 akan segera diselenggarakan ya, girls.

Kabarnya Menteri Pendidikan, Nadiem Makarim telah menetapkan peraturan baru PPDB 2020 untuk mereka yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang SMP. 

Lalu apa saja yang perlu dipersiapkan untuk PPDB?

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut fakta PPDB 2020 untuk kita yang akan melanjutkan ke jenjang SMP: 

Persyaratan yang Harus Dipersiapkan

Sama seperti tahun sebelumnya, syarat khusus peserta didik baru SMP tahun ajaran 2020 adalah berusia paling tinggi 15 tahun serta memiliki ijazah SD/Sederajat atau dokumen lain yang menyatakan kalau kita telah lulus.

Untuk syarat umumnya, kita bisa menyiapkan akta kelahiran yang sah sesuai dengan domisili.

Baca Juga: 3 Momen Manis WINNER Setibanya di Jakarta, Disambut Nyanyian Fans Hingga Nasi Goreng!