Dear Cewek Jomblo, Stop Lakukan 5 Hal Ini di Tahun 2020. Cuma Merugikan Diri Sendiri!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 31 Desember 2019 | 09:40 WIB
Drama 'Love With Flaws' (foto : hancinema.net)

CewekBanget.ID - Tinggal menghitung jam kita semua akan menyambut tahun 2020.

Pastinya ada beberapa resolusi dan harapan yang pengin dicapai di tahun ini ya, girls. Enggak terkecuali buat para cewek jomblo.

Menyambut tahun yang baru, cewek jomblo juga harus berhenti melakukan beberapa hal ini, nih!

Karena hal-hal tersebut cuma akan merugikan diri kita sendiri!

Dear cewek jomblo, yuk stop lakukan 5 hal yang akan merugikan diri sendiri ini!

Baca Juga: 3 Cara Menghadapi Mantan yang Masih Sering Menghubungi Kita. Biar Cepat Move On!

1. Menyalahkan diri sendiri

Kita pasti pernah menyalahkan diri sendiri atas status jomblo ini. Hal ini cuma akan membuat kita merasa makin sedih saat jomblo.

Daripada terus-terusan menyalahkan diri sendiri karena kekurangan yang dimiliki, coba belajar untuk bersyukur dan mulai meningkatkan kualitas diri agar lebih baik lagi.

2. Merasa Hopeless

Kita berpikir bahwa kita sendirian, enggak ada yang mencintai kita, dan hidup ini menyebalkan.

Eits, kalau kita punya pemikiran kayak gini mending segera buang jauh-jauh!

Masih banyak orang yang sayang sama kita, dari keluarga hingga sahabat!

Baca Juga: Jarang Pamer Kemesraan, Intip 8 Potret Manis Isyana Sarasvati Bareng Rayhan Maditra. Gemes!

3. Membandingkan diri dengan cewek lain yang udah taken

Udah lama menjadi jomblo membuat kita terkadang membanding-bandingkan diri dengan cewek lain yang udah taken.

Ingat, girls! Setiap cewek punya keunikan dan keistimewaan masing-masing yang membuatnya spesial.

Jangan sampai kita mencoba untuk menjadi orang lain cuma karena pengin melepas status jomblo aja!

Drama 'Extraordinary You'

4. Menghindari situasi tertentu

Kita enggan datang ke prom, menolak hangout di malam minggu, dan menghindari situasi atau acara lain cuma karena status jomblo kita saat ini.

Ini harus segera dihentikan karena sama membuang kesempatan untuk bertemu calon gebetan!

5. Malu untuk memulai duluan

Memang butuh keberanian untuk memulai sesuatu duluan.

Kita enggak bisa berdiam diri aja dan menunggu cowok mendekati duluan.

Enggak ada salahnya kok untuk mulai flirting dan mengirim chat duluan ke cowok. Tapi jangan terkesan berlebihan, ya! (*)

Baca Juga: 8 Pesona Rayhan Maditra Indrayanto, Tunangan Isyana Sarasvati yang Parasnya Bikin Adem Banget!