2. Jangan parkir di bawah pohon atau di dekat tiang listrik
Selain memarkir mobil di dataran tinggi, ada beberapa hal lain yang perlu kita perhatikan saat hendak memarkir mobil.
Hindari parkir di bawah pohon atau tiang listrik agar enggak menciptakan masalah lain, seperti tersambar petir dan hubungan arus pendek.
Baca Juga: Dear Cewek Jomblo, Stop Lakukan 5 Hal Ini di Tahun 2020. Cuma Merugikan Diri Sendiri!
3. Jangan parkir di lantai tertinggi gedung yang terbuka
Section Head Technical Quality 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Imam Suyudi mengatakan kita juga harus menghindari parkir di lantai tertinggi gedung secara terbuka, terlebih di saat hujan masih lebat.
Hal ini bisa mengundang risiko tinggi mobil jadi tersambar petir.