CewekBanget.ID - Saat musim hujan, pastinya suhu udara akan lebih rendah dan kita jadi rentan merasa kedinginan.
Hal ini bisa membuat kita gampang terkena penyakit. Enggak jarang kita pun akan mengenakan baju berlapis-lapis untuk menjaga suhu tubuh agar tetap hangat.
Tapi terkadang, pakai baju berlapis-lapis bikin kita jadi enggak modis!
Buat para hijabers, tenang aja! Kita bisa meniru beberapa inspirasi fashion hijab khusus musim hujan ala beberapa anak cewek seleb berikut ini.
Dijamin gaya fashion hijab kita tetap terlihat kece dan modis selama musim hujan!
Baca Juga: 3 Gaya Kece Putri Sambung Bella Saphira, Diandra Minunet, Saat Liburan ke Korea. Stylish Abis!
1. Putri Delina
Memadukan hoodie sweater putih dengan celana jeans ala putri Sule ini emang paling nyaman banget dipakai saat musim hujan, deh!
Kita bisa memakai hijab pashmina warna nude biar tetap terkesan simpel, ya!