Penuh Pesan Moral, 5 Film Hollywood Tema Bullying Ini Wajib Ditonton!

By None, Minggu, 2 Februari 2020 | 18:20 WIB
Film dengan tema Bully (foto: kolase CewekBanget.id dari imdb)

Wonder

Terinspirasi dari kisah nyata, Wonder mengisahkan tentang seorang laki-laki bernama Augie yang terlahir dengan kelainan pada bentuk wajah.

Karena penampilannya tersebut membuat Augie harus menggunakan helm untuk menutup sebagian wajahnya.

Augie kerap mendapatkan penindasan dari teman sekolahnya lantaran penampilan tersebut.

Dengan alur yang super menyedihkan, film drama keluarga bertema bullying ini akan menguras air mata kita. 

Selain itu, kita juga bisa semakin sadar kalau penampilan seseorang bukan hal yang bisa jadikan bahan untuk bergurau. 

Unfriended

Berbeda dengan film lainnya, Unfriended mengisahkan sekelompok geng pelaku bullying yang mendapatkan teror setelah berhasil menindas temannya hingga berujung bunuh diri.

Berawal dari aplikasi Skype, para geng anak remaja ini kerap kali didatangi oleh penyusup dan berakhir malapetaka.

Dari Unfriended kita bisa belajar kalau tindakan bully enggak hanya merugikan korban tapi juga berdampak negatif bagi sang pelaku.

The Karate Kid

Siapasih yang enggak tahu film The Karate Kid?

Dibintangi oleh Jackie Chan dan Jaden Smith, film ini mengisahkan seorang anak bernama Dre Parker atau Jaden Smith yang sering ditidas oleh teman-teman sekolah barunya.

Dre ditindas dan diolok-olok karena penampilannya yang terlihat aneh.

Enggak ingin terus diperlakukan seperti itu, Dre akhirnya memutuskan mempelajari kungfu dari seorang ahli bernama Mr. Han atau Jackie Chan. 

Bukan untuk balas menindas, Dre belajar kungfu justru untuk menyadarkan tema-temannya. 

Meski film lawas, pelajaran hidup film ini wajib ditonton. 

Baca Juga: Kekinian! Ini 11 Istilah Dating di Kalangan Millenial yang Perlu Kita Ketahui (Part 2)