5 Tanda Persahabatan Kita Ternyata Toxic. Harus Gimana, Nih?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 30 Januari 2020 | 10:05 WIB
Drama 'Love With Flaws' (foto : hancinema.net)

CewekBanget.ID - Kehadiran sahabat dalam kehidupan kita bisa membuat hari-hari yang dilalui lebih ringan dan seru ya, girls.

Namun, enggak cuma hubungan dengan pacar, hubungan dengan sahabat juga bisa toxic, lho!

Yuk ketahui seperti apa tanda-tanda hubungan persahabatan yang toxic. Kalau udah kayak gini harus gimana, ya?

Baca Juga: Stop Minum Teh Panas Sekarang! Bisa Picu Penyakit Mematikan yang Dapat Merusak Tubuh dalam Sekejap!

1. Sahabat enggak suka melihat kita sukses

Kalau kita memberi tahu sahabat tentang kesuksesan yang kita capai, dia akan menunjukkan reaksi negatif.

Dia bisa aja langsung mengubah arah pembicaraan atau justru mengeluh tentang keadaannya.