Cewekbanget.id - Suka makan jamur shitake, girls?
Selain sebagai bahan makanan, karena memiliki rasa yang terbilang enak, jamur shitake juga digunakan sebagai bahan obat-obatan, lho!
Umumnya, jamur shitake dikenal memiliki efek antivirus dan antibakterial, serta dapat memperbaiki inflamasi.
Baca Juga: Lagi, Viral 3 Siswa SMP Bully Seorang Siswi Sambil Tertawa. Miris!
Psstt.. jamur shitake juga memiliki banyak kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita, girls.
Diantaranya kaya serat dan protein, terdapat kandungan vitamin, seperti vitamin D dan B, serta mengandung mineral seperti zinc, selenium, mangan dan folat.
Mengandung banyak nutrisi, penasaran kan saja manfaat jamur shitake bagi kesehatan?
Yuk, intip ulasan tentang 5 manfaat tersembunyi jamur shitake bagi kesehatan kita, girls!
1. Memperkuat daya tahan tubuh
Jamur shitake bantu perkuat daya tahan tubuh karena memiliki kandungan serat yang tinggi, asam oksalat, lentinan, centimamycin (antibakteri), serta eritadenine (antivirus) yang ampuh melawan kuman.
Journal of the American College of Nutrition tahun 2015 juga mengatakan bahwa mengonsumsi jamur shitake secara rutin akan mengalami perbaikan fungsi imunitas.
Selain itu, kandungan serat yang tinggi dalam jamur shiitake membantu melancarkan pencernaan, lho!
Baca Juga: Uniknya Penampilan Colorful Adik Atta Halilintar, Sajidah Halilintar!
2. Jaga kesehatan otak
Kandungan vitamin B yang cukup tinggi pada jamur shitake mampu mengatasi gangguan kognitif akibat defisiensi vitamin B.
Yup, rajin konsumsi jamur shitake dapat membantu keseimbangan hormon otak dan membantu otak berkonsentrasi.
3. Cegah kanker
Salah satu manfaat tersembunyi dari jamur shitake adalah mampu mencegah kanker.
Hal ini karena jamur shitake mengandung lentinan, yang dapat menjadi antiinflamasi untuk mencegah kerusakan tubuh.
Bahkan menurut The American Cancer Society lentinan juga dapat menghambat pertumbuhan sel kanker saat masih dalam fase tumor.
4. Jaga kesehatan tulang
Selanjutnya, dalam jamur shitake juga terkandung vitamin D yang tinggi sehingga dapat mencegah kerusakan tulang.
Vitamin D juga akan bereaksi terhadap adanya insulin dan bisa mencegah terjadinya reumatik serta asam urat.
Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 13 Februari 2020. Gemini Lagi Jengkel Banget!
5. Cegah obesitas
Manfaat jamur shitake bagi kesehatan yang terakhir adalah bantu cegah obesitas.
Soalnya, jamur shitake memiliki kandungan hypolipidaemic dalam bentuk eritadenin yang memiliki fungsi untuk membakar lemak.
Kandungan ini juga berfungsi untuk menjaga rasa kenyang dan menyerap kolesterol.
Baca Juga: Biar Enggak Salah, Ini 4 Jenis PMS (Premenstrual Syndrome) yang Perlu Kita Ketahui, Girls!
Itu dia manfaat jamur shitake bagi kesehatan. Oiya, buat kita yang mau mengolah jamur shitake, sebaiknya enggak mengolahnya dengan suhu yang terlalu tinggi, karena dapat mengurangi kandungan nutrisi di dalamnya. Oke?
(*)
Artikel ini pernah tayang di nationalgeographic.grid.id dengan judul "Jamur Shiitake dan Lima Manfaatnya Bagi Kesehatan Tubuh"