4 Cara Jitu PDKT Lagi Sama Mantan Gebetan Tanpa Bikin Ilfil!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 3 April 2020 | 13:03 WIB
Drama 'Itaewon Class' (foto : JTBC)

CewekBanget.ID - Pernah punya gebetan yang enggak kunjung jadi pacar dan berlalu begitu aja? 

Masih punya rasa dan penasaran sama si mantan gebetan yang satu itu? 

Kenapa enggak coba buat PDKT lagi aja, girls!

Enggak perlu takut, asal kita enggak melakukan kesalahan yang sama lagi yang bisa bikin si gebetan jadi ilfil.

Yuk ikuti beberapa tips PDKT sama mantan gebetan di bawah ini!

Baca Juga: 3 Model Anting-Anting Lucu yang Cocok Dipakai ke Kampus. Tiru, Yuk!

1. Kirim chat yang menyenangkan

Enggak ada salahnya kita mulai menghubungi si mantan gebetan lewat chat. Mulai dengan hal-hal sederhana dan netral.

Cari moment yang tepat agar enggak terlihat terlalu mendadak, misalnya, mengucapkan selamat ulang tahun.

Enggak perlu chat terlalu sering atau panjang. Cukup sedikit-sedikit aja, ya.