CewekBanget.ID - Seberapa jauh kemampuan berbahasa Indonesia kita, girls?
Kalau penasaran, kita bisa coba mulai mempelajari berbagai kata baku dalam Bahasa Indonesia agar tetap betah selama berada di rumah.
Pembahasan mengenai kata-kata baku dalam Bahasa Indonesia ini sedang ramai dibicarakan di Twitter dan bisa kita cari setiap artinya di Kamus Besar Bahasa Indonesia.
Baca Juga: Bikin #WaktuBerkualitas dengan Nonton 5 Serial Netflix Terbaik!
Jangan-jangan kita belum tahu arti kata-kata berikut ini, nih!
Sangkil
Siapa yang tahu arti kata 'sangkil'?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), 'sangkil' mempunyai beberapa arti, antara lain 'sampai' dan 'kena' atau 'mengenai.'
'Sangkil juga berarti 'berdaya guna' atau 'efisien.'
Taksa
Kata 'taksa' menurut KBBI berarti mempunyai makna lebih dari satu.
Kita mungkin biasa mengenalnya sebagai 'ambigu.'
Selain itu, 'taksa' juga berarti 'kabur' atau 'meragukan.'
Baca Juga: 5 Hal yang Bisa Dilakukan Bareng Sahabat Buat Bikin #WaktuBerkualitas Saat Physical Distancing!
Mala
Kata ini memiliki sejumlah arti dalam KBBI, seperti 'kotor' atau 'noda,' 'bencana' atau 'celaka,' dan 'layu' atau 'merana.'
Selain itu, 'mala' juga merupakan istilah pengganti kata 'danur' atau air rembesan dari bangkai yang sudah membusuk.
Sebaliknya, 'nirmala' berarti 'bersih,' 'suci,' atau 'tanpa cela.'
Baca Juga: Bikin #WaktuBerkualitas dengan Nonton 5 Film Korea Ini Bareng Keluarga!
Salindia dan Pelantang
Bingung mencari padanan kata yang tepat dalam Bahasa Indonesia untuk menggantikan penggunaan istilah 'slideshow' dan 'speaker'?
Ini dia dua istilah tersebut dalam Bahasa Indonesia baku: 'salindia' dan 'pelantang.'
Dalam KBBI, 'salindia' secara harfiah adalah istilah untuk terawang fotografi pada pelat kaca tipis yang diatur agar dapat diproyeksikan, kira-kira seperti tampilan digital yang ditembakkan ke layar proyektor untuk presentasi.
Sedangkan 'speaker' dapat diganti dengan kata 'pelantang' yang berarti alat untuk melantangkan suara.
Candala, Rebas, dan Bilur
Untuk mengganti kata 'rendah' atau 'hina' ke dalam bentuk Bahasa Indonesia yang lebih baku, gunakan kata 'candala.'
'Candala' juga berarti merasa rendah diri.
Sedangkan 'rebas' berarti 'bertitikan' atau 'berjatuhan,' dengan konteks air atau air mata.
'Bilur' adalah luka panjang pada kulit, biasanya seperti bekas kena cambuk.
Nah, sudah sejauh mana pengetahuan berbahasa Indonesia kita bertambah, girls?
(*)