Bikin Perut Begah, Jauhi Nasi Goreng & 4 Makanan Ini Saat Sahur!

By Marcella Oktania, Kamis, 23 April 2020 | 20:16 WIB
Ilustrasi makan (foto: dramabeans.com)

2. Daging

Daging merah

Daging, khususnya daging merah seperti daging sapi juga sulit banget dicerna oleh tubuh, sehingga bisa menyebabkan begah.

Daging merah punya kandungan protein tinggi, tapi jenisnya sulit dicerna oleh tubuh. Akan jauh lebih parah lagi kalau kita menggoreng dagingnya, lho!

3. Produk susu

produk susu

Susu dan produk-produknya, seperti keju dan mentega tenyata bisa bikin kita begah, walaupun hal ini enggak berlaku buat semua orang.

Kita yang sensitif sama laktosa yang terdapat pada susu biasanya gampang begah. Ini karena laktosa adalah gula yang mungkin bakalan sulit diserap sama usus kecil. Lalu gula tersebut bakalan ke usus besar dan terfermentasi oleh bakteri. Kalau sudah begini, yang terjadi adalah produksi gas berlebih dan perut terasa begah, deh!

Baca Juga: Rajin Makan Kacang Merah, Ini 5 Manfaatnya Untuk Kesehatan Tubuh!