Ingin Belajar Bisnis Online Sejak Muda, Ini Ide Usaha yang Bisa Dicoba Girls!

By Nana Triana, Selasa, 26 Mei 2020 | 16:53 WIB
Ilustrasi wirausaha muda (Nohat.cc)

Baca Juga: Usaha Berbuah Manis, 4 Zodiak Ini Diprediksi Meraih Sukses di Usia Muda!

GoodVibes berawal dari hobi Gina membuat produk perawatan tubuh sendiri. Kini telah berkembang menjadi merek produk organik yang menemani kehidupan perempuan modern Indonesia.

“Awal terjun di dunia bisnis karena hobi juga. Tapi memulai bisnis meski terbantu dengan adanya teknologi online tidak mudah juga. Bisnis online itu perlu tahu siapa target konsumennya, mereka tipe konsumen yang seperti apa. Nah, dari situ, kita bisa mapping buat strateginya,” ujar Gina pada kesempatan wawancara dengan Cewekbanget, Jumat (15/05/2020)

Perkembangan teknologi membuat belajar lebih mudah. Kamu bisa memperoleh pelajaran berbisnis yang lebih komprehensif dan intensif melalui program WeLearn dari UN Women.

 

UN Women telah mengajak lebih dari 1.800 perempuan di berbagai wilayah Indonesia belajar Digital Marketing.

Kursus wirausaha online bagi perempuan ini diinisiasi oleh UN Women untuk memberikan akses pengetahuan wirausaha bagi perempuan, serta mendorong semangat perempuan agar mandiri secara finansial. Dengan kemandirian finansial, perempuan diharapkan dapat lebih percaya diri, dan sejahtera.

Baca Juga: Prestasi Membanggakan Putri, Enterpreneur Muda Anak Chairul Tanjung!

“Melalui pelatihan ini, UN Women ingin memberikan kesempatan setara bagi perempuan untuk meningkatkan keterampilan wirausaha dan mendorong pemberdayaan ekonomi perempuan," ujar Pertiwi T Boeditomo, Programme Officer UN Women Indonesia dalam kesempatan wawancara usai webinar Zoom “Digital Marketing” yang diselenggarakan bersama Grid Network, Selasa (12/5/2020).

Berdasarkan riset, lanjut Pertiwi, dengan memberdayakan perempuan secara ekonomiakan ada efek ganda. Ini karena perempuan menginvestasikan kembali pendapatannya pada kesehatan dan pendidikan yang lebih baik untuk keluarganya. 

Kursus online WeLearn dapat diakses gratis, di mana saja, dan kapan saja. WeLearn memberikan kesempatan setara bagi perempuan segala usia untuk meningkatkan kemampuan berwirausaha meski sibuk.

Berbagai materi kursus mulai dari kesiapan memulai usaha, digital marketing, operasional usaha sampai mengelola keuangan usaha telah tersedia di platform WeLearn. Daftar sekarang di welearn.unwomen.org. Perempuan juga bisa berwirausaha.