Enggak Nyangka! Ini 5 Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan Tubuh

By Elizabeth Nada, Selasa, 16 Juni 2020 | 14:30 WIB
Begini Cara Segar Nikmati Kacang Hijau Saat Buka Puasa, Banyak Manfaatnya lo! (Istock)

1. Sumber energi dan bantu tingkatkan daya tahan tubuh

Kandungan vitamin B1 dan B6 yang tinggi pada kacang hijau merupakan salah satu sumber energi yang sangat baik untuk tubuh kita, lho.

Mineral dan juga vitamin B kompleks yang terkandung dalam kacang hijau juga membantu untuk memperlancar metabolisme dan menjaga daya tahan tubuh, girls.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 16 Juni 2020. Kesabaran Sagittarius Lagi Diuji!

2. Kurangi risiko kanker

Melansir kompas.com, kacang hijau mengandung antioksidan sehat, termasuk asam fenolik, flavonoid, asam caffeic dan asam cinnamic.

Antioksidan membantu menetralkan molekul berbahaya atau radikal bebas.

Fyi, kandungan radikal bebas yang tinggi dalam tubuh dapat menyebabkan peradangan kronis, penyebab penyakit jantung sampai kanker.

Dari hasil uji laboratorium, antioksidan dalam kacang hijau dapat menetralkan kerusakan sel terkait kanker di paru-paru dan perut, lho!

Kacang hijau memiliki banyak manfaat untuk pengobatan.

3. Jaga kesehatan pencernaan

Kandungan serat dalam kacang hijau termasuk jenis larut yang disebut pektin, yang terbukti mampu memperlancar buang air besar.

Serat dalam kacang hijau tersebut akan mempercepat proses pergerakan makanan di usus.

Kacang hijau juga mengandung pati resisten yang bantu memelihara bakteri baik di usus.