Hi Job Seeker, Bikin CV Lebih Menarik Pakai 5 Situs Gratis Ini, Yuk!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 18 Juni 2020 | 20:04 WIB
ilustrasi membuat CV (foto: freepik.com)

CewekBanget.ID - Salah satu trik supaya kita cepat mendapatkan kerja adalah dengan membuat Cv semenarik mungkin.

Namun, bikin CV yang menarik bukan berarti CV-nya dibikin 'rame' sampai bikin orang pusing melihatnya, ya!

Sekarang ini, udah banyak kok situs yang menyediakan template untuk membuat CV secara gratis.

Yuk bikin CV menarik dengan beberapa situs gratis berikut ini!

Baca Juga: Harus Punya! Ini 5 Warna Lipstik yang Cocok untuk Semua Warna Kulit!

1. Canva

Canva

Situs yang satu ini menawarkan banyak banget template CV yang menarik.

Enggak cuma itu, di sini ada template untuk keperluan bisnis lainnya seperti untuk membuat presentasi agar terlihat lebih menarik juga, lho!

2. Connect CV

Connect CV

Buat kita yang masih pemula banget bisa cobain situs yang satu ini.

Di sini kita akan mengetahui dasar-dasar menulis sebuah resume.

Salah satu kelebihan dari situs Connect CV adalah memberitahu penggunanya tentang peraturan yang harus dan yang enggak boleh kita tulis di dalam CV.

Baca Juga: Kita dan Sahabat Naksir Cowok yang Sama? Begini 3 Cara Menghadapinya!

3. Cuuveed

Cuuveed

Situs gratis ini juga akan membuat tampilan CV kita terlihat lebih bagus dan menarik.

Kelebihan situs ini adalah bisa langsung terhubung dengan situs LinkedIn, lho!

4. VisualCV

Visual CV

Kalau pengin CV yang terlihat lebih formal dan profesional, kita bisa memanfaatkan situs yang satu.

Kalau kita mau buat CV dalam bahasa inggris, di situs ini akan menuntun kita menulis dalam tatanan bahasa yang benar.

Enaknya lagi, kita bisa secara otomatis memasukkan data diri yang diambil dari akun LinkedIn sehingga enggak perlu capek-capek ngetik, deh!

5. KickResume

Kickresume

Pengin diterima di perusahaan besar dan ternama?

Di situs ini kita akan diarahkan mambuat CV sesuai dengan industri dan perusahaan yang dilamar.

Di situs ini kita bisa membuat surat rekomendasi kerja juga, lho! (*)

Baca Juga: Mengancam Nyawa, 5 Makanan Ini Jangan Pernah Dimakan dalam Keadaan Mentah!