CewekBanget.ID - Memilih warna lipstik memang enggak bisa asal karena kalau enggak sesuai sama warna kulit dan undertone kita, tampilan bisa jadi kurang oke bahkan aneh!
Apalagi memilih lipstik dengan warna yang terang. Kita harus hati-hati banget!
Supaya enggak salah, yuk ketahui warna lipstik terang yang cocok untuk setiap warna kulit!
Baca Juga: Yuk, Cari Tahu Makanan yang Menggambarkan Karakter Tiap Zodiak!
1. Warna kulit terang cenderung pucat
Semakin pucat warna kulit biasanya akan memilih warna lipstik yang lebih pucat.
Tapi sebenarnya dengan memakai warna yang lebih gelap akan membuat kulit kita jadi terlihat terang.
Untuk mempertegas lipstik, gunakan brush dan concealer pada bagian pinggir bibir.