3 Alasan Mutlak Kenapa Lebih Baik Jadi Jomblo Daripada Harus Pacaran!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 14 Juli 2020 | 08:05 WIB
Drama 'Its Okay To Not Be Okay' (foto : Netflix)

CewekBanget.ID - Kadang buat kita yang masih jomblo hingga detik ini, suka merasa sedih sendiri karena status yang kita sandang ini.

Merasa diri paling ngenes karena enggak punya pasangan.

Nyatanya, jadi jomblo enggak selalu menyedihkan, lho! Justru kalau dilihat-lihat sebenarnya jadi jomblo itu mendatangkan banyak keuntungan dan kebahagiaan dibandingkan pacaran tapi sama orang yang enggak tepat.

Nah, biar enggak sedih lagi, coba lihat beberapa alasan kenapa lebih baik jomblo daripada harus pacaran di bawah ini!

Baca Juga: Bukannya Mulus, 4 Hal Mengerikan Ini Akan Terjadi Kalau Sering Gonta Ganti Skincare!

1. No Drama!

Kadang, orang yang punya pacar hidupnya suka dipenuhi sama drama-drama dalam hubungannya.

Entah berantem karena hal ini lah, itu lah, cemburu, salah paham, bahkan bisa juga karena hal sepele yang sebenarnya enggak perlu diributkan.

Nah, kalau kita jadi jomblo, kita bisa terhindar dari drama-drama di atas, dan bisa lebih fokus sama permasalahan lain yang lebih penting, girls!