Pacar Mengalami Depresi, Apa yang Bisa Kita Lakukan untuk Membantunya?

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 27 Juli 2020 | 20:10 WIB
Butterfly hug dalam drama 'It's Okay to not be Okay' (Foto: TvN)

CewekBanget.ID - Mungkin saat ini kita sudah tahu tanda-tanda seseorang mengalami depresi.

Pastinya kita juga bakal merasa sedih saat orang yang kita sayangi, misalnya pacar, mengalami hal tersebut dan kita pengin membantu supaya ia enggak merasa depresi lagi.

Tapi membantu orang yang depresi memang enggak mudah, kita harus tahu beberapa hal yang pantas dilakukan untuk menolong orang yang kita sayangi bangkit dari keterpurukan.

Paling enggak, supaya mereka dapat merasa lebih baik dan tahu kalau masih ada yang peduli terhadapnya.

Nah, kalau bingung harus melakukan apa saat pacar sedang depresi, mungkin beberapa tips ini bisa kita lakukan.

Baca Juga: Awas! Depresi Berkepanjangan Bisa Jadi Akibat Distimia. Apa Itu?

Dengarkan Sebelum Merespons

Drama 'When My Love Blooms'

Hal terakhir yang diinginkan seseorang yang sedang terpuruk adalah mendengar orang lain menceramahinya atau menunjukkan mana yang benar atau salah ketika ia sedang enggak bisa berpikir jernih.

Sebaliknya, orang yang sedang depresi sangat butuh didengarkan tanpa interupsi.

Jadi penting bagi kita untuk menjadi pendengar yang baik bagi pacar saat ia berada pada kondisi terendahnya, girls.

Berikan pula ruang agar dia bisa mengekspresikan perasaannya tanpa takut dihakimi atau mendapat komentar yang enggak perlu.

Hal itu menunjukkan bahwa kita memang peduli dan akan selalu ada untuk mendukungnya.

Baca Juga: Jangan Diabaikan, Ini 5 Jenis Depresi yang Perlu Kita Ketahui!

Beri Ruang Pribadi Saat Dibutuhkan

Film 'Tune In For Love' (Drama)

Kadang-kadang, orang yang sedang depresi betul-betul butuh ruang dan waktu untuk menyendiri.

Memang kita pasti pengin mendukung dan menunjukkan kepedulian kita kepada pacar, serta menunjukkan bahwa ada kita yang bakal selalu menyayanginya, tapi jangan sampai tindakan kita malah membebani pacar dan membuatnya makin tertekan.

Perhatian berlebih di situasi yang enggak tepat bisa jadi malah membuat pacar merasa cemas dan stres.

Dukung, Jangan 'Perbaiki' Masalahnya

Kita mungkin pengin banget membantu pacar memperbaiki dan menyelesaikan masalahnya sesegera mungkin agar dia dapat bangkit dan merasa lebih baik.

Tapi ingat, bagaimanapun juga masalah yang dihadapinya adalah persoalan untuk dirinya sendiri dan kita sebaiknya enggak memposisikan diri sebagai orang yang paling tahu segalanya untuk menolongnya menyelesaikan masalah.

Tempatkan diri sebagai orang ketiga dan berikan dukungan, serta jangan memberi saran yang membuat pacar enggak dapat mengambil keputusan sendiri.

Baca Juga: Bahaya, Asupan Gula Bisa Tingkatkan Depresi! Ini 5 Alasan Ilmiahnya!

Pelajari Segala Hal tentang Depresi

Kita bakal lebih mampu mendukung dan menolong pacar jika kita sedikitnya tahu hal yang sedang ditanggungnya.

Dengan mengetahui hal-hal tentang depresi, kita dapat lebih bersimpati dan memahami posisi pacar.

Jadi kita enggak akan lekas menuduh atau memberikan nasihat yang sebetulnya enggak ia butuhkan.

Mungkin kita bisa menolong pacar agar merasa lebih baik dengan menyediakan hal-hal yang bisa membuatnya senang, bahkan sekecil apapun.

Yang terpenting, biarkan pacar mengetahui bahwa kita bakal selalu ada untuk mendukung dan menyayanginya, serta aman baginya untuk berbagi cerita dengan kita.

(*)