Sederhana Saja! Gaya Hidup Minimalis Bisa Dimulai dari Lemari Pakaian!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 16 Oktober 2020 | 20:25 WIB
Warna pakaian (dhgate.com)

CewekBanget.ID - Gaya hidup minimalis menjadi topik yang cukup hangat diperbincangkan dalam beberapa waktu terakhir.

Kita mungkin mulai familier dengan topik tersebut setelah mengenal sosok Marie Kondo.

Meski awalnya tampak sulit untuk mengubah gaya hidup jadi minimalis, sebetulnya hal ini bisa dimulai dengan beberapa langkah sederhana, bahkan bisa dimulai dari lemari pakaian kita.

Enggak perlu terburu-buru, kita bisa mencoba empat langkah mengubah gaya hidup menjadi lebih minimalis ini perlahan.

Baca Juga: Stop Gaya Hidup Konsumtif dengan Melakukan 9 Hal Berikut Ini!

Pahami Kebutuhan Harian

Baju yang berkerut

Kita harus memiliki pemahaman yang jelas tentang apa yang kita butuhkan dari segi gaya.

Coba perhatikan kehidupan kita sehari-hari dan tentukan jenis pakaian yang benar-benar kita butuhkan.

Misalnya, jika kita bekerja di kantor, maka beberapa pilihan pakaian kantoran mungkin adalah yang paling kita butuhkan.