CewekBanget.ID - Sedari dulu, air beras dipercaya memiliki segudang manfaat buat kecantikan kita.
Enggak heran kalau dari dulu, para wanita memanfaatkan air beras sebagai perawatan kulit mereka.
Buat kita yang pengin mendapatkan kulit wajah glowing alami, kita bisa menggunakan air beras.
Kalau masih enggak yakin, coba kepoin dulu beberapa manfaat air beras buat kecantikan kita. Dijamin glowing alami, deh!
Baca Juga: Anti Canggung, Ini 4 Tips Kelihatan Cool Saat Tiba-tiba Ketemu Mantan!
1. Mencerahkan kulit wajah
Sama dengan maanfaat susu sebagai pencerah wajah, air beras juga bisa membuat wajah tampak lebih glowing.
Kita hanya perlu rutin mencuci wajah dengan air beras lalu bilas dengan air biasanya.
Bisa juga dengan menggunakan endapan tepung dari air beras kemudian gunakan sebagai scrub wajah.
2. Menyembuhkan jerawat
Kandungan vitamin C dan E pada air beras mampu mengurangi minyak berlebih pada wajah sehingga kita terbebas dari jerawat.
Saat kita berjerawat, air beras juga bisa membuat jerawat jadi cepat kering dan menghilangkan noda bekas jerawat.
Cara menggunakannya, siapkan air beras kemudian endapkan selama beberapa jam sampai terbentuk tepung di bagian wahah air.
Baca Juga: Diet Apel Bisa Pangkas Bobot 10 Kg dalam Seminggu! Begini Caranya!
Setelah itu pisahkan air dan tepung, gunakan tepung tersebut untuk masker wajah.
3. Mengecilkan pori-pori
Buat yang bermasalah dengan pori-pori besar, air beras bisa mengatasi dan mengecilkan pori-pori, lho! Yaitu dengan membuat toner air beras.
Caranya dengan menambahkan air beras dengan jeruk nipis atau lemon kemudian gunakan rutin setiap hari sebagai toner wajah.
4. Mengatasi rambut rontok
Enggak cuma buat kulit, air beras juga ternyata juga bagus untuk menutrisi rambut, dan mengatasi masalah rambut rontok, lho!
Kita bisa menggunakannya sebagai kondisioner dan masker rambut.
Cara menggunakannya sangat mudah cukup basuhkan air beras kemudian tunggu sekitar 15 - 20 menit kemudian bilas dengan sampo.
Untuk membuatnya jadi kondisioner kita dapat menambahkan minyak beras dengan minyak esensial supaya rambut enggak kering dan kusam.
Setelah mengetahui beberapa khasiat luar biasa air beras buat kecantikan, kali ini kita cari tahu, yuk, gimana caranya bikin air beras yang benar!
Cara membuat air beras yang benar:
1. Tuangkan segelas beras pada mangkuk atau baskom.
2. Cuci dengan air agar debu dan kotoran hilang, kemudian buang airnya.
3. Setelah itu tambahkan air dan rendam sekitar 15-30 menit.
4. Lalu pisahkan beras dan air atau bisa juga disaring.
5. Air tersebut yang kita pakai untuk membasuh wajah atau dibuat toner. (*)
Baca Juga: 3 Zodiak Ini Konon Punya Tingkat Kecerdasan Tinggi. Kalau Kamu?