CewekBanget.ID - Enggak bisa dipungkiri, pandemi COVID-19 bikin kita jadi sering dihadapkan sama kondisi yang penuh dengan ketidakpastian dan serba terbatas ya, girls.
Enggak sedikit dari kita yang bahkan harus 'menunda' untuk merealisasikan mimpi kita di tahun 2020 karena pandemi ini.
Selama pandemi, kita dihadapkan dengan berbagai tekanan dan hambatan untuk meraih mimpi.
Untuk membantu para cewek Indonesia agar tetap semangat dalam meraih mimpinya meski sedang pandemi COVID-19, Sunsilk dari PT. Unilever Indonesia, Tbk. memberikan dukungan dan kontribusi nyata dengan mengadakan berbagai aktivitas online yang seru dan mengasah minat!
Baca Juga: Bongkar Kepribadian Seseorang Berdasarkan Genre Musik Favoritnya!
Sunsilk dukung cewek Indonesia untuk raih mimpi lewat kampanye #TakTerhentikan
"Sunsilk percaya akan masa depan yang penuh kemungkinan bagi semua perempuan. Dengan misi sosial untuk menginspirasi dan mendorong perempuan muda untuk berkembang, kami terus membekali mereka dengan pengetahuan dan inspirasi untuk mengeksplorasi berbagai peluang," ujar Elviana Lim selaku Senior Brand Manager Sunsilk.
"Misi ini tertuang dalam kampanye #TakTerhentikan yang kami selenggarakan sejak tahun lalu.
Melihat kondisi dan kebutuhan perempuan muda Indonesia yang sangat dinamis, kami selalu berupaya agar kampanye ini relevan dan mampu memberikan dampak yang efektif.
Untuk itu, dengan berbagai tantangan yang dihadapi oleh perempuan muda Indonesia di tengah pandemi COVID-19, baik dari sisi ekonomi maupun sosial, Sunsilk memberikan rangkaian inspirasi dan dukungan melalui platform online," ungkap Elviana.
Sunsilk sebagai support system untuk temani cewek Indonesia hadapi self-doubt!
Di akhir usia belasan hingga 20-an, umumnya kita lagi mencoba beradaptasi sama tahapan kehidupan dewasa.
Di usia ini kita udah mulai menata masa depan, mulai dari mencari pekerjaan yang tepat, mengejar kondisi finansial yang lebih mapan, dan banyak lainnya.
Melihat kenyataan ini, psikolog Klinis Dewasa, Tara de Thouars, BA, M.Psi mengatakan kalau proses adaptasi ini bisa menimbulkan berbagai kegelisahan dan kekhawatiran dan itu adalah hal yang wajar.
"Beberapa permasalahan utama yang mereka alami adalah keraguan terhadap diri sendiri, rasa tertekan karena kehilangan harapan, dan merasa sendirian.
Dibutuhkan dorongan atau dukungan dari dalam diri dan lingkungan sekitar guna membangkitkan optimisme mereka untuk bertumbuh menjadi perempuan yang tetap positif dan bergerak maju," ujar Tara.
Baca Juga: Lakukan 5 Langkah Ini untuk Dapatkan Bibir Merah Alami Tanpa Lipstik!
Melihat fakta ini, Sunsilk menghadirkan rangkaian support system bagi cewek Indonesia.
Diawali dengan Kelas Inspirasi Sunsilk, rangkaian kelas di YouTube yang mengangkat topik Content Creation, Hair & Beauty, Public Speaking dan Kuliner.
Rangkaian kelas yang seru ini menghadirkan sosok-sosok wanita #TakTerhentikan, yaitu Febby Rastanty, Laudya Cynthia Bella dan Chef Nadya Risdiana, lho!
Hingga saat ini, Kelas Inspirasi Sunsilk telah menginspirasi lebih dari 500.000 perempuan untuk mengeksplorasi minat dan kemampuan mereka sebagai bekal untuk terus berkembang meski di tengah pandemi COVID-19.
Selain Kelas Inspirasi Sunsilk, ada juga, nih, Exclusive Coaching Class, yaitu pelatihan online interaktif yang dibatasi cuma untuk 200 peserta.
Di sesi ini, peserta berkonsultasi langsung dengan para coach untuk mempertajam minat dan bakat di bidang content creation dan kuliner.
Di akhir kelas, ada kompetisi seru yang menantang mereka untuk mengaplikasikan materi yang telah disampaikan.
Dua pemenang kompetisi mendapatkan hadiah berupa One-day Internship Program untuk merasakan tantangan di dunia kerja sekaligus terlibat langsung dalam menggarap beragam project seru. Wah, asyik banget, kan!
Chef Nadya Risdiana selaku salah satu coach berbagi cerita bahwa seluruh peserta yang ikut di dalam kelasnya adalah mereka yang memang kepengin mengembangkan minat dan bakat di bidang kuliner, dan hal tersebut terlihat jelas dari antusiasme peserta sepanjang kelas.
Ia percaya, melalui kelas ini para peserta bisa lebih percaya diri dalam memulai ataupun mengembangkan bisnis di bidang kuliner.
Raisa juga ikutan!
Selaku Brand Ambassador Sunsilk, Raisa juga turut mendukung kampanye #TakTerhentikan ini, lho!
Berbagai kendala di tengah pandemi enggak menghentikan semangat Raisa buat tetap berkarya.
Ia berpesan, "Mimpi adalah sebuah tujuan yang harus berani kita wujudkan. Meski ada banyak tantangan di situasi pandemi ini, aku berusaha selalu produktif dan keluar dari comfort zone.
Untuk seluruh perempuan muda Indonesia, yuk kita gali segala peluang yang ada sambil terus aktif mencari inspirasi dan dukungan yang bisa kita dapatkan dari berbagai pihak, termasuk Kelas Inspirasi Sunsilk.
Jangan pernah menyerah dan terus semangat dalam meraih impian. Kita pasti bisa jadi perempuan yang #TakTerhentikan," ujar Raisa.
Menutup acara, Elviana juga turut menjelaskan kalau tujuan kampanye #TakTerhentikan tahun ini sejalan dengan peringatan "International Day of the Girl" yang jatuh setiap tanggal 11 Oktober.
"Peringatan ini menjadi simbol bahwa setiap perempuan berhak mendapatkan kesempatan yang sama untuk menggapai masa depan cerah, di manapun mereka berada. Bersama Raisa, kami ingin mengajak perempuan untuk memiliki keterampilan baru yang bermanfaat untuk masa depannya," tutup Elviana. (*)
Baca Juga: 8 Kerugian Ini Akan Kita Rasakan Kalau Minum Air Putih Sebelum Tidur!