CewekBanget.ID - Enggak bisa dimungkiri kalau retinol jadi salah satu kandungan skincare yang lagi ngetren banget dikalangan pencinta skincare!
Enggak heran, karena retinol sendiri bisa menghilangkan jerawat dan bekasnya, menghaluskan tekstur kulit, hingga menghilangkan kerutan halus.
Masalahnya, retinol juga bisa membuat kulit jadi sensitif dan iritasi. Kulit jadi lebih gampang kemerahan, mengelupas, dan terbakar ketika terkena sedikit sinar matahari.
Baca Juga: Apa Itu Retinol & Segala Hal yang Perlu Kita Ketahui tentang Retinol!
Well, sebenarnya efek samping retinol tersebut enggak bakalan kita rasakan kalau kita tahu cara dan trik tepat memakai retinol, girls.
Makanya, yuk cari tahu 5 trik tepat dan mudah yang bisa membuat retinol jadi penyelamat kulit, bukan bikin kulit kita sensitif dan iritasi!
1. Gunakan konsentrasi yang paling rendah terlebih dahulu
Yup, jangan langsung tergiur untuk memakai retinol dengan konsentrasi yang tinggi, deh.
Lebih baik gunakan konsentrasi yang rendah terlebih dahulu.
Lagipula, hasilnya bakalan sama aja, cuma waktunya agak lebih lama sedikit (sekitar 2-3 bulan baru terlihat hasilnya) tanpa membuat kulit malah jadi rusak dan sensitif!