5 Benda yang Sering Kita Gunakan di Rumah Ini Ternyata Sarang Penyakit

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 11 November 2020 | 14:30 WIB
Spons cuci piring (decaribbeans.com)

CewekBanget.ID - Selama ini mungkin kita berpikir kalau rumah kita merupakan tempat paling aman dan paling bersih.

Namun sayangnya, beberapa barang yang sering kita gunakan di rumah bisa membuat kita jadi rentan terkena penyakit, lho!

Harus rajin dibersihkan dan diganti secara berkala, ketahui barang di rumah yang merupakan sarang penyakit. Waspada!

Baca Juga: 3 Alasan Mutlak Kenapa Kita Rentan Gemukan Saat Pacaran. Setuju?

Remot TV

Remot TV yang sering kita pegang setiap hari ini ternyata jadi 'rumah' bagi bakteri coliform, jamur, serta kuman-kuman yang lain.

Bahkan, bakteri yang terdapat pada remot TV dapat mengakibatkan infeksi Staphylococcus Aureus!

Rata-rata terdapat 67,6 koloni bakteri yang berkembang biak pada remot TV.

Sikat gigi

Bulu sikat gigi yang dalam keadaan basah ternyata jadi sarang berkembang biaknya bakteri Serratia Marcescens, sebuah bakteri yang bisa menyebabkan penyakit meningitis hingga kerusakan selaput darah.

Enggak cuma bulu sikatnya aja, gagang sikat gigi juga merupakan sarang kuman karena sering melakukan kontak langsung dengan tangan kita!

Baca Juga: Adu Gaya 2 Cucu Soeharto, Gayanti Hutami & Khirani Trihatmodjo. Modis Mana?

Spons cuci piring

Ternyata lebih dari 10 juta bakteri terdapat pada spons cuci piring yang ada di dapur kita lho!

Itu artinya bakteri yang terdapat pada spons cuci piring jumlahnya 200 lebih banyak dibandingkan yang ada di toilet umum.

Enggak cuma spons cuci piringnya aja, bakteri seperti Salmonella dan E. Coli terdapat pada 45% permukaan wastafel tempat kita mencuci tangan atau mencuci piring!

Keyboard

Pada keyboard komputer, terdapat berbagai macam bakteri seperti Staph, Coliform, jamur, dan jenis-jenis kuman lainnya.

Coba bayangkan kalau setiap hari kita ngetik berjam-jam memakai keyboard, enggak kehitung lagi deh berapa banyak kuman dan bakteri yang menempel dan berpindah pada tubuh kita!

Maka dari itu, kalau kita ingin mengambil makanan, selalu usahakan mencuci tangan dengan sabun terlebih dahulu ya, girls

Handphone

Handphone yang selalu menempel di tangan kita sebenarnya jadi sarang berbagai macam bakteri yang bisa menimbulkan macam-macam penyakit.

Bakteri Staphylococcus aureus yang ada pada handphone kesayangan kita bisa menyebabkan infeksi kulit, pneumonia, hingga keracunan makanan!

Saat handphone diletakkan di saku baju atau celana kita, ternyata terdapat bakteri yang jumlahnya 10 kali lebih banyak dari bakteri yang ada pada toilet umum! (*)

Baca Juga: Jarang Disadari, 5 Kebiasaan Ini Bikin Rambut Kita Makin Tipis!