7 Hal yang Pantang Dipublikasikan Sembarangan di Media Sosial!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 2 Desember 2020 | 18:52 WIB
Media sosial (independent.co.uk)

Kartu identitas mengandung informasi pribadi yang sangat vital.

Terdapat nama lengkap, alamat, tempat dan tanggal lahir, nomor identitas, hingga golongan darah, dan semua informasi tersebut cukup untuk menjadi bekal pencurian identitas.

Informasi tersebut berpotensi untuk disalahgunakan oleh oknum yang enggak bertanggung jawab.

Setelah kita membagikannya di internet, akan sulit untuk mencegah terjadinya kejahatan.

Uang, Kartu Kredit, dan Slip Gaji

kartu kredit

Biasanya sih, yang doyan membagikan foto-foto seperti ini di internet cuma tukang pamer.

Padahal ini sama saja dengan mencari masalah, sebab orang lain akan mengetahui bahwa kita sedang membawa banyak uang jika kita membagikan foto demikian.

Kemungkinan untuk terjadinya kejahatan pun meningkat.

Enggak hanya itu, sebaiknya hindari juga foto atau caption yang mengisyaratkan informasi keuangan kita, di antaranya nama bank, nomor kartu kredit, slip gaji, dan lain-lain.

Wajah Anak di Bawah Umur

Melihat tingkah lucu anak-anak memang membuat tangan gatal untuk segera merekam dan membagikannya ke teman-teman.

Namun kita harus memikirkannya lagi, apalagi jika mereka bukan saudara kita sendiri. 

Walaupun anak kecil belum mengerti, tetapi hal ini bisa melanggar privasi mereka.