CewekBanget.ID - Saat ini penggunaan liptint lagi digemari banget ya, girls.
Enggak heran karena liptint mampu menciptakan kesan tampilan yang fresh namun tetap natural.
Ada satu lagi produk liptint yang wajib masuk wishlist liptint kita yaitu Masami Shouko Powder Puff Liptint!
Kira-kira apa sih yang bikin Masami Shouko Powder Puff Liptint ini worth buat kita coba? Kualitasnya oke enggak, ya?
Simak review jujur dan swatches-nya di bawah ini, ya!
Baca Juga: 5 Zodiak Cewek Ini Paling Enggak Suka Dirayu Pakai Gombalan! Kamu?
Klaim dan formula!
Liptint yang satu ini diklaim memiliki formula yang long lasting bahkan hingga 24 jam!
Enggak cuma itu, produk ini juga mampu melembapkan bibir serta enggak bikin jadi bibir kering meski dipakai seharian.
Seperti liptint pada umumnya, Masami Shouko Powder Puff ini punya tekstur yang super ringan di bibir sehingga nyaman digunakan.
Ada kandungan Pearl Extract yang akan menutrisi bibir kita juga, lho!
Shades & Harga
Masami Shouko Powder Puff ini memiliki 7 warna yang bisa disesuaikan sama warna kulit kita.
Ketujuh warna liptint ini cocok banget buat warna kulit cewek Indonesia, mulai dari yang putih gading, kuning langsat, hingga sawo matang!
Satu produknya dibanderol dengan harga Rp. 155.000!
Baca Juga: Hobi Tidur Siang? Waspada Kena Penyakit Serius yang Menyerang Otak!
Seperti namanya, penggunaan liptint ini unik banget karena aplikatornya berupa puff.
Sehingga pengaplikasiannya pada bibir jadi lebi mudah banget, dan kita bisa mengontrol banyaknya produk yang pengin kita pakai dan enggak bikin boros!
Review
Meski diklaim waterproof produk ini tetap meninggalkan bekas, girls, namun cuma dikit banget!
Saat digunakan, liptint ini ternyata enggak terlalu melembapkan, lho!
Malah kita akan merasakan sensasi seperti menggunakan lip cream.
Teksturnya juga enggak begitu ringan untuk ukuran liptint pada umumnya, namun untuk ukuran lipstik, yes produk ini memang bisa dikategorikan memiliki tekstur yang ringan.
Produk ini agak susah dihapus nih! Poin plusnya adalah kita jadi enggak perlu sering-sering touch up, deh!
Penasaran gimana ulasan lengkap dan swatches Masami Shouko Powder Puff Liptint? Tonton video di bawah ini sampai habis, ya! (*)
Baca Juga: 3 Zodiak Cewek Ini Terkenal Paling Matre! Kamu Termasuk, Nih?