Jerawatan? Rajin Makan 5 Buah Ini Bikin Jerawat Bandel Minggat!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 13 Januari 2021 | 13:10 WIB
Jerawat (hellogiggles.com)

CewekBanget.ID - Punya wajah rentan jerawatan? Atau sekarang lagi jerawatan tapi sebelumnya enggak pernah?

Selain memakai skincare yang tepat, kulit juga butuh nutrisi dari dalam dengan mengonsumsi makanan yang tepat.

Kita bisa mengandalkan beberapa jenis buah ini yang konon mampu mengatasi jerawat membandel!

Karena buah-buahan ini memiliki kandungan khusus yang bisa mengurangi kadar minyak berlebih di kulit kita.

Yuk, kepoin buah apa aja yang baik buat atasi masalah jerawat!

Baca Juga: Adu Gaya Elegan Amanda Manopo & Glenca Chysara Pakai Dress Putih. Suka Mana?

1. Alpukat

Buah alpukat

Alpukat mengandung asam lemak yang dibutuhkan kulit kita untuk membersihkan pori-pori dan menyerap minyak berlebih.

Enggak cuma itu, alpukat punya berbagai macam vitamin yang bagus buat menutrisi kulit dan wajah berjerawat pun bakal lebih cepat bersih!

2. Pisang

Pepaya dan pisang

Kaya akan serat dan berbagai nutrisi serta vitamin, enggak heran buah satu ini salah satu buah yang bisa kita andalkan untuk mengatasi jerawat membandel di kulit!

Baca Juga: Mau Instagrammu Verified & Dapat Centang Biru? Begini Cara Gampangnya!

3. Apel

apel

Enggak cuma bagus buat diet, buah apel juga bagus untuk mencegah kulit wajah jadi super berminyak, sehingga memicu jerawat, lho!

4. Lemon

Lemon

Selain mencerahkan kulit, lemon juga bisa mengurangi produksi minyak berlebih di kulit kita.

Pemakaian yang rutin enggak cuma mengatasi permasalahan jerawat, tapi bisa bikin kulit lebih segar dan glowing alami.

5. Stroberi

stroberi

Stroberi punya kandungan nutrisi yang bisa mencegah penuaan dini dan menghilangkan kerutan dan garis halus di wajah.

Stroberi juga bagus buat kita yang bermasalah dengan kulit berminyak dan jerawat yang parah, nih! (*)

Baca Juga: Salah Kaprah! 4 Cara Pakai Sheet Mask Ini Jangan Harap Bikin Glowing