CewekBanget.ID - Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati telah resmi menjadi pasangan suami-istri setelah melangsungkan prosesi pernikahan secara tertutup pada hari Sabtu (30/1/2021).
Selain kisah cinta keduanya yang jadi topik hangat, hubungan Ibnu Jamil dan kedua anak Ririn Ekawati juga enggak luput dari sorotan. Khususnya bersama sang putri sulung, Jasmine Abeng.
FYI, Jasmine Abeng merupakan putri Ririn Ekawati dari pernikahan pertamanya bersama Edwin Abeng.
Makin beranjak dewasa, Jasmine terlihat sangat mendukung hubungan sang mama dengan Ibnu Jamil, lho!
Baca Juga: Glowing! Ini 5 Manfaat Tak Terduga Masker Kunyit Buat Kecantikan Wajah
Jasmine Abeng dan Ibnu Jamil juga terlihat beberapa kali membagikan momen keakraban mereka di akun Instagram masing-masing.
Punya papa baru, yuk intip seperti apa kedekatan putri sulung Ririn Ekawati, Jasmine Abeng, bareng Ibnu Jamil. Kompak!
Jasmine diketahui juga sering ikut sang mama saat ngedate bareng calon papa sambungnya, lho.
Potret ini menunjukkan enggak ada jarak di antara keduanya, ya. Akrab banget!