CewekBanget.ID - Perayaan ulang tahun jadi hari yang spesial bagi semua orang.
Enggak terkecuali para idol KPop yang merayakan ulang tahunnya.
Jauh dari pesta dan keramaian, justru beberapa idol ini memilih cara lain untuk rayakan ulang tahun.
Baca Juga: Ternyata Ada Insiden yang Menimpa J-Hope saat BTS Tampilkan 'Black Swan' di Late Late Show!
Yups, mereka memilih untuk mendonasikan sebagian hartanya kepada pihak yang membutuhkan.
Siapa aja sih, idol KPop dermawan itu? Simak informasinya ya!
J-Hope -BTS
Tepat hari ini, Kamis (18/2) J-Hope berulang tahun yang ke-27.
Dalam rangka hari ulang tahunya ini, J-Hope memberikan donasi untuk ChildFun Korea.
Enggak tanggung-tanggung, sebanyak 150 juta Won atau sektar Rp 1,9 Miliar diberikan J-Hope untuk ChildFun Korea.
ChildFun merupakan sebuah organisasi pengembangan anak di Korea Selatan.
J-Hope menyampaikan keinginanya donasi pada ChildFun, didasari pada kebutuhan mendesak anak-anak khususnya penyandang disabilitas di Korea yang terdampak pandemi.
Baca Juga: Duh, Sasaeng Fans BTS Intip Member Saat Rayakan Ulang Tahun J-Hope!
Ini bukan kali pertama lho, J-Hope juga berikan donasi untuk anak-anak keluarga berpendapatan rendah terdampak pandemi pada 2020.
2018 dan 2019 dirinya berikan beasiswa untuk siswa yang membutuhkan dana belajar, serta biaya untuk pasien anak-anak yang kurang mampu.
Wah mulia sekali ya girls, selamat ulang tahun J-Hope!
Jin - BTS
Rekan satu grup J-Hope juga ternyata rayakan ulang tahun dengan cara yang sama.
Tahun 2018 usianya menginjak 26, penyanyi dengan nama asli Kim Seok Jin ini berdonasi pada komunitas pecinta hewan di Korea.
Hal itu diketahui dari situs Korean Animal Welfare Association yang memberi informasi bahwa mereka baru menerima kiriman barang dari Jin.
Baca Juga: 6 Fakta Sano Yudai, Trainee Produce 101 Season 2 Jepang yang Dibilang Mirip Jin 'BTS'
Jin mengirimkan sejumlah makanan, alat makan, dan selimut untuk hawan-hewan yang dirawat komunitas itu. Keren banget!
Kebanyakan hewan itu adalah anjing-anjing terlantar yang kemudian dirawat dalam satu penampungan.
IU
Penyanyi berbakat IU memang terkenal dengan kedermawanannya.
Sepanjang kariernya, IU sering lakukan donasi untuk berbagai pihak yang membutuhkan.
Tak terkecuali saat ulang tahunnya ke-28 pada (16/5/2020), dirinya berdonasi untuk yayasan anak-anak di Korea.
Bersama dengan UAENA fans IU, memberikan sejumlah uang kepada ChildFun dan Walking With Us Children's Foundation.
Sebanyak 51,6 juta Won atau jika dirupiahkan sekitar Rp 622 juta, didonasikan oleh IU dan UAENA.
Total dalam 5 bulan selama masa pandemi 2020, IU menyumbangkan 100 juta won untuk membantu korban banjir di Korea.
Baca Juga: 6 Lirik Lagu IU 'Celebrity' Ini Relate Banget Sama Perasaan Cewek!
Dan memberikan bantuan rompi senilai sekitar 100 juta won untuk pekerja medis.
Enggak berhenti sampai disitu, IU juga sumbangkan alat bantu dengar bagi penyandang disabilitas yang membutuhkan, serta berikan dana untuk para ibu tunggal.
Benar-benar berhati malaikat ya IU ini, girls.
Yoona - SNSD
Saat ulang tahunya ke-30 pada Mei (30/30/2020) Yoona mengadakan donasi amal untuk para tunawisma.
Biasanya setiap tahun Yoona selalu rayakan ulang tahunya bersama SONE penggemarnya.
Namun berbeda saat 2020 lalu, karena pandemi dirinya enggak bisa merayakan.
Yoona memilih berdonasi pada hari ulang tahunya, melalui penggalangan dana bagi para tunawisma atau orang berisiko tunawisma karena Covid-19.
Baca Juga: 'Confidential Assignment' Konfirmasi Sequel, Banyak Aktor Papan Atas Termasuk Hyun Bin!
Bersama majalah The Big Issue, Yoona menjadi model dan menyalurkan dana penjualan pada para tunawisma yang membutuhkan.
Dirinya mengaku pengin melakukan sesuatu yang bermakna, apa lagi saat hari spesialnya itu.
Jae - Day6
Gitaris dan vokalis grup band Day6 ini punya hati yang mulia lho.
Jae membuat proyek donasi untuk membantu orang-orang dengan kesehatan mental yang terganggu.
Tepat saat ulang tahunya ke-28 (15/9/2021), Jae meluncurkan project pribadinya yang bekerja sama dengan sebuah clothing line dan organisasi amal Korea.
Proyek itu diberi nama From Friends, menyediakan produk mulai dari hoodie, topi, hingga masker.
Hasil penjualanya akan langsung disalurkan untuk membantu pengobatan dan konseling, bagi orang-orang dengan gangguan mental.
Baca Juga: Stephanie Poetri Pengin Berkarya Bareng 'Secret Number' dan Jae 'DAY6'
Jae diketahui memang cukup concern akan hal-hal yang berhubungan dengan kesehatan mental dan kejiwaan.
Hari ulang tahun, memang jadi pengingat kita untuk lebih banyak bersyukur dengan apa yang sudah kita punya.
Dan berdonasi adalah salah satu cara bersyukur terbaik.
Semoga semakin banyak yang terbantu dengan kedermawanan para idol ini ya, gilrs.
(*)