1. Belajar merespon sesuatu secara positif dan jangan lupa mantra-mantra positif yang ampuh bikin semangat!
Fokus pada sesuatu yang positif jadi hal penting yang bisa kita lakukan untuk melatih sikap optimis kita.
Penting untuk diingat, bukan peristiwa itu sendiri yang membuat kita enggak bahagia, melainkan interpretasi dan reaksi kita terhadapnya.
Baca Juga: 5 OOTD Anak Kedua Tora Sudiro, Nayyara Sudiro Pakai 1 Model Waist Bag
Yup! kita enggak dapat mengubah persitiwa yang terjadi, tapi kita bisa mengubah respon kita terhadap peristiwa tersebut.
Coba untuk mulai fokus pada hal-hal positif atau pada sesuatu yang bisa kita pelajari dari kejadian tersebut.
Selain itu, mantra-mantra positif juga membantu pikiran kita lebih tenang merespon sesuatu dan membantu kita untuk lebih optimis.
Mantra tersebut bisa kita tuliskan di handphone atau gadget kita, ataupun kita tempel di dinding kamar. Ketika pikiran negatif muncul, baca atau ingat mantra-mantra positif tersebut ya, girls.
Baca Juga: Amber Heard Dikabarkan Dipecat dari Perannya untuk Aquaman 2!
2. Fokus pada kesuksesan diri
Tanpa disadari, kerap kali kita membandingkan kesuksesan kita dengan orang lain. Alhasil, kita jadi terus membanding-bandingkan dan merasa kurang karena enggak seperti orang lain.
Kita pun kerap kali lebih suka mengakui keberhasilan dan pencapaian orang lain, tetapi, ketika itu menyangkut (kesuksesan) diri kita, justru seringkali kita abaikan.
Nah, kebiasaan inilah yang menumpulkan sikap optimis dalam diri kita, girls.
Yup! untuk mulai berpikir lebih positif tentang diri sendiri, kita perlu secara teratur mengingatkan diri sendiri tentang apa yang kita miliki, apa yang kita bisa dan apa yang kita capai.
Mulai sekarang kita bisa lebih menghargai kesuksesan atau keberhasilan yang sudah kita capai, sekecil apapun itu. Oke?
Baca Juga: JYP Ent Umumkan Hyunjin Stray Kids Akan Hiatus Sementara Waktu
3. Biasakan untuk menulis jurnal syukur
Cara ini juga bisa kita coba untuk membangun dan melatih sikap optimisme dalam diri lho, girls.
Setiap harinya, coba luangkan waktu sebentar untuk menuliskan hal-hal yang membuat kita bersyukur sepanjang hari itu.
Cara ini terbilang ampuh membuat kita jadi lebih fokus pada hal-hal positif dan menjadikan hal-hal negatif sebagai pembelajaran.
Menuliskan dan membaca kembali hal-hal sederhana yang bikin kita bersyukur, secara enggak langsung membuat kita jadi pribadi yang lebih optimis.