Biar Lebaran Enggak Repot, Ini 4 Barang di Rumah yang Sebaiknya Dibersihkan Saat Awal Ramadhan

By Elizabeth Nada, Senin, 12 April 2021 | 19:55 WIB
sofa ruang tamu. ()

CewekBanget.ID - Bulan Ramadhan segera tiba! Berbagai persiapan pun kita lakukan untuk menyambut bulan puasa biar makin semangat dan lancar, ya. Let's #PowerUpRamadhan!

Walau masih awal puasa dan Lebaran pun masih jauh, tapi enggak ada salahnya kalau kita mulai melakukan persiapan bersih-bersih rumah menjelang Hari Raya, girls.

Yup! hitung-hitung mencicil biar pas mendekati Lebaran kita enggak terlalu repot, ya.

Baca Juga: Bikin Wajah Glowing dengan Low Budget, Sederhana Banget Ternyata!

Salah satunya dengan mulai membersihkan barang-barang yang ada di rumah.

Berikut ini, CewekBanget.ID kasih ide list barang di rumah yang sebaiknya kita bersihkan saat awal Ramadhan. Apa saja itu?

Ini dia 4 barang di rumah yang harus dibersihkan saat awal Ramadhan, biar saat Lebaran kita enggak terlalu repot:

1. Sofa

Barang pertama yang sebaiknya kita bersihkan adalah sofa dan kursi-kursi lainnya yang ada di rumah, girls.

Yup! jadi tempat duduk-duduk berkumpul saat Hari Raya, kita bisa membersihkan sofa dengan menggunakan vacuum cleaner, juga dengan mencuci sarung sofa beserta sarung bantal sofa.

Untuk kursi, kita bisa bersihkan sesuai bahan kursi kita ya. Bisa dengan cara dilap dengan kain dan cairan pembersih ataupun dengan menggunakan vacuum cleaner.

Baca Juga: Jangan Makan Mi Instan Saat Sahur. Bahaya Banget Bagi Kesehatan!

2. Tirai

Selanjutnya, tirai atau gorden juga jadi barang di rumah yang perlu kita bersihkan di awal Ramadhan.

Tirai atau gorden yang jarang diganti nyatanya bisa jadi sarang debu dan kotoran nih, girls.

Makanya, penting untuk kita rutin mengganti tirai atau gorden secara berkala biar kualitas udara juga lebih baik.

Tirai atau gorden bisa kita bersihkan dengan cara dicuci atau tergantung bahan dari tirai dan gorden itu sendiri.

Oiya, saat mengganti tirai dan gorden, kita juga jangan lupa sekalian membersihkan jendela serta pintu biar rumah makin kinclong!

 

3. Kulkas

Yup! kulkas juga jangan sampai terlewat untuk dibersihkan ya, girls.

Kulkas bisa kita bersihkan dengan cara di lap menggunakan kain dan cairan pembersih. 

Lalu jangan lupa cek isi kulkas, barangkali ada bahan makanan di kulkas yang ternyata sudah kedaluwarsa dan harus segera dibuang. 

Kulkas yang bersih memudahkan kita untuk mengatur penataan di dalam kulkas, sehingga menyimpan bahan makanan selama puasa dan menyambut Lebaran nanti bisa lebih rapi.

Dilansir dari Kompas.com, membersihkan kulkas sebulan sekali ternyata bisa meningkatkan ketahanan sayur mayur dari bakteri hingga 750 kali lipat, lho!

Baca Juga: Kenali, 5 Tanda Pacar Posesif. Awas Jadi Toxic Relationship!

4. Karpet

Dilansir dari Kompas.com, menurut seorang desainer interior yang memiliki spesialisasi dalam hal rumah bebas alergi, Robin Wilson, kualitas udara di dalam ruangan bisa delapan hingga sepuluh kali lebih buruk dari pada di luar ruangan, lho.

Maka dari itu, buat kita yang punya karpet jangan lupa untuk membersihkannya paling tidak 6 bulan sekali.

Sebab, karpet juga bisa bisa jadi tempat bersarangnya kuman, bakteri, kotoran dan debu yang mengganggu kualitas udara di rumah.

Bisa kita bersihkan pakai vacuum cleaner atau mencucinya di laundry khusus karpet.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Platform Streaming Film untuk Isi Waktu Selama Puasa!

Selamat menyambut bulan puasa, girls!

(*)