Salah Nih! 6 Cara Membersihkan Rumah Ini Malah Bikin Makin Kotor

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 13 April 2021 | 11:20 WIB
Membersihkan kamar (mybetterhome.com)

Bisa jadi kuman dari kamar mandi justru berpindah ke meja makan karena kita menggunakan lap yang sama.

Jadi sebaiknya gunakan lap baru dan berbeda untuk setiap tempat dan permukaan yang hendak dibersihkan, atau gunakan kain pembersih mikrofiber yang mudah dicuci untuk menghilangkan debu dan kotoran, jadi bisa dipakai berkali-kali.

Baca Juga: Biar Matras Yoga Enggak Cepat Rusak, Ini 5 Tips Buat Membersihkannya!

Membersihkan dari Bawah ke Atas

Ilustrasi membersihkan rumah

Urutan bersih-bersih seharusnya dimulai dari atas ke bawah ya girls, bukan sebaliknya.

Kalau kita masih sering menyapu lantai sebelum membersihkan debu dan kotoran di permukaan furnitur, tukar kebiasaan ini.

Pasalnya, menyapu jadi percuma karena kotoran dari jendela, meja, dan lain-lain justru akan terjatuh lagi ke lantai yang sudah dibersihkan.

Untuk urutan yang benar, bersihkan ruangan dari atas ke bawah dan mulailah dengan jendela, mulai dari meja, kursi dan sofa, meja samping dan meja ruang tamu, baru diakhiri dengan membersihkan lantai.

Menyemprotkan Pembersih Langsung ke Permukaan

Menyemprotkan pembersih langsung ke furnitur, meja dapur, atau kaca dapat menyebabkan larutan menumpuk, menyebabkan furnitur dan permukaan justru terasa berminyak, serta meninggalkan corak garis-garis di kaca.

Hal ini juga dapat menyebabkan kotoran dan debu menempel lebih kuat.

Cara mengatasinya, semprotkan larutan pembersih pada kain pembersih mikrofiber atau handuk kertas sekali pakai, lalu seka permukaan.