Duh, Bau Mulut Jadi Masalah Saat Puasa! Apa Saja Penyebabnya?

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 14 April 2021 | 20:30 WIB
Bau mulut (orami.co.id)

Asam Lambung Naik

Ilustrasi penyakit lambung

Saat puasa, asam lambung juga berisiko naik ke kerongkongan.

Beberapa faktor pemicu naiknya asam lambung antara lain stres, makan dengan cepat, softdrink, minum kafein sebelum sarapan, dan minum alkohol di malam hari.

Semua hal ini membuat otot sfingter di dasar kerongkongan rileks, memungkinkan asam lambung atau isinya kembali ke kerongkongan atas. 

Selain menyebabkan sendawa dan napas berbau enggak sedap, kondisi ini juga kerap bikin kita merasa mulas. 

 

Bakteri di Rongga Mulut

Bakteri anaerobik yang tumbuh pada gigi dan di mulut bisa memicu bau yang enggak sedap dan khas.

Seiring dengan rasa sakit, gejala pembusukan gigi lainnya dapat terjadi, termasuk sensitivitas gigi terhadap permen, panas, atau dingin.

Dalam kasus yang parah, kantong bentuk nanah menyebabkan memburuknya nyeri wajah, pembengkakan, dan demam.

Hubungi dokter gigi untuk pemeriksaan lebih lanjut dan menjelaskan gejala pada tumbuhnya bakteri ini.

Baca Juga: Kurangi Konsumsi 6 Makanan Ini Kalau Tak Mau Bau Mulut Menyengat!