CewekBanget.ID - Halo girls! Gimana puasanya sejauh ini? Semoga lancar dan penuh berkah, ya.
Puasa sambil melakukan banyak kegiatan, termasuk belajar atau bekerja memang punya tanangan tersendiri, ya.
Enggak jarang tubuh jadi mudah lemas dan kelelahan serta mengantuk, yang bikin kita jadi enggak bersemangat saat belajar atau bekerja.
Baca Juga: 8 Buah Kaya Vitamin E Buat Bantu Jaga Kesehatan Tubuh Selama Puasa!
Demi #PowerUpRamadhan, hal itu bisa diatasi dengan coba terapkan tips semangat belajar atau bekerja selama puasa, lho! he-he.
Yuk, kita intip 5 tips semangat belajar atau bekerja selama puasa yang bisa kita coba!
Biar semangat belajar atau bekerja selama puasa: Jangan skip sahur!
Pertama, sebisa mungkin kita enggak melewatkan sahur, ya. Yup, santap sahur jadi waktu buat kita untuk memenuhi kebutuhan energi dalam tubuh.
Kebutuhan energi tubuh akan berpengaruh pada kondisi tubuh.
Menurut Dr.Marianti seperti dilansir dari Kompas.com, jika makan dan cairan tercukupi, maka badan akan tetap fit walau harus belajar dan bekerja selama puasa.
"Kebutuhan cairan harus tetap dipenuhi, minimal delapan gelas sehari sama seperti hari biasa cuma porsinya yang kita atur. Dua gelas pada saat sahur, enam gelas sast buka sampai sahur lagi," ujar Dr. Marianti, dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Cuma Printilan, 5 Fashion Item Amanda Manopo Ini Harganya Enggak Masuk Akal!
Biar semangat belajar atau bekerja selama puasa: Terapkan pola makan sehat
Tentunya apa yang kita konsumsi saat sahur atau buka pun wajib jadi perhatian, girls.
Biar kondisi tetap fit dan prima sehingga kita jadi lebih semangat, maka pola makan juga harus diperhatikan.
Pilih makanan yang mengandung nutrisi dan harus seimbang. Harus ada karbohidrat, protein, lemak, serat dan juga vitamin.
Baca Juga: 5 Cara Tumbuhkan Rasa Empati pada Sesama untuk Jadi #Girls4TheFuture
Fyi, makanan yang mengandung serat bikin kita kenyang lebih lama. Perbanyak juga sayuran dan buah-buahan, ya.
Porsi makan juga penting kita perhatikan, girls. Sebaiknya kita enggak makan terlalu sedikit ataupun terlalu banyak, alias secukupnya.
Yup! makan berlebihan justru akan membuat kita merasa mengantuk dan tidak berenergi, lho!
Biar semangat belajar atau bekerja selama puasa: Atur waktu tidur
Kalau kita punya kebiasaan tidur larut malam, segera ubah ya, girls. Apalagi di bulan puasa seperti sekarang.
Cobalah untuk tidur lebih awal (enggak kemaleman), karena kita juga harus bangun lebih awal daripada bulan selain Ramadhan.
Soalnya, waktu tidur malam yang enggak terpenuhi dengan baik dan enggak berkualitas, bikin kita mudah mengantuk dan jadi lemas tak bersemangat seharian.
Baca Juga: Bantu Jaga Kesehatan Selama Puasa, Ini Rekomendasi Suplemen Vitamin C dengan Harga Terjangkau!
Selain itu, disarankan kita enggak langsung tidur setelah sahur, karena justru akan membuat kita merasa lesu, lho!
Lebih baik melanjutkan dengan olahraga ringan atau aktivitas fisik lainnya yang memberi energi.
Biar semangat belajar atau bekerja selama puasa: Lakukan kegiatan lain dijeda waktu belajar atau bekerja dan jangan lupa tidur siang
Biar lebih semangat lagi selama puasa, saat jeda waktu istirahat saat belajar atau bekerja, kita bisa melakukan beberapa kegiatan yang membuat kita segar dan santai.
Misalnya dengan berolahraga ringan, refreshing sebentar keliling kompleks rumah atau ngobrol bareng keluarga atau orang terdekat.
Yup, cara ini terbilang ampuh untuk atasi bosan dan kembali meningkatkan semangat setelah beristirahat sejenak.
Selain itu, kita juga dapat menggunakan waktu istirahat di siang hari untuk tidur sebentar selama 20-30 menit.
Aktivitas ini akan membantu kita merasa segar dan siap belajar atau bekerja lagi.
Baca Juga: UPDATE: Upaya Penyelamatan KRI Nanggala 402 yang Hilang Kontak
Biar semangat belajar atau bekerja selama puasa: Tetapkan tujuan yang ingin dicapai
Tips terakhir ini juga jangan sampai terlewat, ya.
Punya tujuan yang ingin dicapai juga bikin kita lebih semangat belajar atau bekerja, lho. Makanya, penting buat kita untuk tetapkan tujuan yang ingin dicapai.
Meskipun kita mungkin menghadapi lebih banyak tantangan selama bulan puasa, seperti berlatih menahan diri dari kelaparan dan emosi, pastikan bahwa kita akan belajar dan bekerja dengan motivasi.
Saat kita sudah menentukan tujuan, kita pun jadi lebih bersemangat menjalankan segala sesuatunya. Setuju?
Baca Juga: Kepribadian Gebetan Berdasarkan Pelajaran Favoritnya. Cowok Suka Olahraga Dikenal Berjiwa Bebas!
Selamat mencoba tips-tips tersebut buat #PowerUpRamadhan. Semangat terus belajar dan bekerjanya ya, girls!
(*)