CewekBanget.ID - Amanda Manopo dan Memes Prameswari merupakan dua nama yang sering dikaitkan dengan Billy Syahputra.
Kedua seleb muda berbakat yang tengah naik daun ini juga dikenal punya gaya fashion yang kece banget, lho.
Namun untuk seleranya, Amanda Manopo dan Memes Prameswari punya preferensi yang berbeda, nih.
Yuk kepoin adu gaya fashion Amanda Manopo vs Memes Prameswari. Kalau kalian paling suka fashion siapa?
Baca Juga: Begini Nasib Cinta Tiap Zodiak di Bulan Mei 2021. Siapa yang Galau?
Nude vs Black Slim Fit Tops
Baik Amanda Manopo dan Memes Prameswari diketahui suka mengenakan atasan slim fit yang mempertegas lekuk tubuh di berbagai kesempatan.
Namun untuk pemilihan warna, keduanya punya selera yang berbeda, nih!
Amanda terlihat lebih sering mengenakan atasan slim fit warna nude, sedangkan Memes lebih suka pakai atasan dengan warna hitam.
Hoodie vs Leather Jacket
Baca Juga: Bekal #Girls4TheFuture, Ini 5 Cara Atur Keuangan Saat Tinggal di Luar Negeri!
Kalau untuk outerwear, Amanda Manopo beberapa kali terlihat sering mengenakan hoodie dari brand fashion ternama untuk menciptakan tampilan yang santai.
Sedangkan Memes lebih memilih jaket kulit warna hitam sebagai luaran, nih. Pemilihan jaket kulit juga bikin tampilannya semakin modis, lho!
Midi Dress vs Skinny Jeans
Amanda Manopo sepertinya lebih suka tampilan yang feminin dengan mengandalkan item midi dress bermotif.
Apalagi saat dirinya memerankan karakter Andin di sinetron Ikatan Cinta, kita bisa melihat Manda sering banget pakai dress dari berbagai brand kenamaan.
Seperinya skinny jeans jadi salah satu fashion item favorit Memes Prameswari, nih!
Cewek yang jago nyinden ini terlihat sering mengenakan skinny jeans yang dipadukan dengan atasan simpel nan manis di beberapa postingan Instagram pribadinya.
Itu dia adu gaya Amanda Manopo vs Memes Prameswari. Jadi kalian tim fashion yang mana, nih? (*)
Baca Juga: 5 Tips Biar Enggak Gampang Sakit Selama Puasa. Imun Harus Dijaga!