Omelet Toast
Roti panggang satu ini bisa juga disebut sandwich telur, girls.
Cukup kocok satu atau dua butir telur tergantung seberapa banyak roti akan dipakai dan jangan lupa bumbui dengan garam dan lada.
Kemudian tuangkan pada wajan datar secara merata hingga menutup seluruh permukaan seperti akan buat omelet.
Baca Juga: 5 Resep Super Lezat & Mudah yang Bisa Kita Buat Dari Roti Tawar
Lalu tata di atasnya, dua buah roti tawar, kemudian lipat roti jadi satu tumpukan sehingga telur akan menyelimuti roti tawar.
Setelah sudah berubah warna kecoklatan dan matang, angkat sandwich roti telur, siap dihidangkan.
Bisa juga kita sajikan dengan tambahan saus tomat/sambal, yummy!
Toast daging dan sayur
Toast dengan jenis isian satu ini sedang cukup viral lho, girls.
Kita bisa buat untuk hidangan sahur yang sehat dan mengenyangkan.
Cukup siapkan bahan isian seperti daging asap/kornet, selada, timun, keju slice, saus seperti mayonaise dan saus tomat.
Cara buatnya mirip dengan toast telur tadi, cukup kita panggang dua lembar roti tawar di atas wajan datar dan angkat jika sudah kecoklatan.
Baca Juga: Kepedasan? Konsumsi Roti dan 3 Makanan Ini untuk Meredakannya!
Tata diatas selembar roti mulai dari daging asap, selada, timun, kemudian siram mayonaise dan saus tomat/sambal.
Tutup kembali dengan selembar roti lainnya, sandwich daging dan sayur sudah bisa kita nikmati.
Mudah kan girls? Selain cepat buatnya, toast semacam ini juga sudah cukup penuhi kebutuhan makan harian kita lho.
Selamat mencoba!
(*)